Jagat Nusantara, Metaverse Buatan Indonesia
Beberapa tahun ini masyarakat dunia digegerkan dengan proyek terbaru dari salah satu perusahaan teknologi terbesar di dunia, yaitu Meta dengan proyeknya yang bernama Metaverse. Metaverse dianggap banyak orang sebagai kemajuan teknologi karena mampu menjadikan dunia virtual seakan-akan menjadi dunia nyata. Namun, banyak sekali masyarakat yang tidak tahu apa itu Metaverse. Mari simak pembahasannya!
Apa itu Metaverse?
(sumber: makassartoday.com)
Metaverse adalah dunia yang diciptakan menggunakan konsep virtual di mana penggunanya memiliki akses ke avatar digital yang memungkinkan mereka melakukan kegiatan sehari-hari seperti beraktivitas dan berinteraksi satu sama lain selayaknya dalam kehidupan nyata. Sama seperti kehidupan nyata, Metaverse juga memiliki mata uang, yaitu kripto sebagai alat transaksi. Secara khusus, cryptocurrency dan Non-Fungible Token (NFT) akan menjadi alat pembayaran orang-orang di masa depan. Artinya, tidak ada lagi orang membayar menggunakan uang konvensional yang berbeda antarnegara dan sering kali tidak stabil.
Awal Mula Istilah Metaverse
(sumber: openculture.com)
Istilah Metaverse pertama kali muncul pada salah satu novel karya Neal Stephenson yang berjudul Snow Crash. Di dalam novel tersebut, diceritakan tentang manusia sebagai avatar yang mampu berinteraksi dengan avatar lain di sebuah ruang virtual tiga dimensi. Seiring kemajuan teknologi, Metaverse yang digambarkan oleh Neal Stephenson mampu dikembangkan walaupun memiliki banyak perbedaan dengan makna aslinya.
Awal Mula Proyek Metaverse
(sumber: tekno.kompas.com)
Mark Zuckerberg memperkenalkan proyek terbarunya, yaitu Metaverse, hingga mengubah nama Facebook menjadi Meta pada 29 Oktober 2021 lalu. Salah satu proyek terbesar Meta adalah mewujudkan “Metaverse”, yaitu mengembangkan virtual reality. Proyek Metaverse sendiri terkenal karena dikembangkan oleh salah satu perusahaan teknologi terbesar saat ini, yaitu Facebook. Namun tidak ada perkembangan lebih lanjut mengenai proyek Metaverse itu sendiri.
Teknologi yang Digunakan Metaverse
(sumber: cnnindonesia.com)
Metaverse merupakan teknologi yang memberikan penggunanya pengalaman hidup di dalam dunia virtual dan dapat melakukan segala aktivitas secara virtual. Pengguna dapat berbelanja, bermain, bekerja, bahkan berinteraksi dengan orang lain melalui bantuan teknologi Augmented Reality (AR) dan Virtual Reality (VR). Dari teknologi VR dan AR tersebut, Metaverse mampu diciptakan. Contoh penggunaan VR adalah menggunakan headset VR untuk beraktivitas secara virtual, seperti bekerja, bersekolah, melihat pameran, dan lain-lain. Sementara itu, penggunaan AR dapat kita temui pada game Pokemon Go, dimana penggunanya harus memainkan game tersebut dengan mengunjungi lokasi tertentu. Game tersebut memanfaatkan keadaan dan lingkungan sekitar untuk bermain, sehingga pemain hanya perlu datang ke tempat yang dituju. Kedua teknologi tersebut diaplikasikan ke dalam Metaverse, dimana penggunanya mampu melihat keadaan sekitar secara virtual serta mengerjakan kegiatan sesuai dengan lingkungan nyata di sekitarnya.
Metaverse Buatan Indonesia
(sumber: inakini.com)
Indonesia sudah meluncurkan platform digital yang bernama “Jagat Nusantara”. Jagat Nusantara sendiri telah diresmikan oleh Presiden Jokowi pada 28 Oktober 2022 di Djakarta Theater, Jakarta. Metaverse Jagat Nusantara diciptakan langsung oleh orang Indonesia, yaitu Wishnutama Kusubandio selaku founder dari PT Avatara Jagat Nusantara dan juga berkolaborasi dengan anak muda Indonesia lainnya. Jagat Nusantara merupakan gambaran dari Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara yang masih dalam tahap pembangunan. Jagat Nusantara menyuguhkan sensasi Metaverse dimana penggunanya mampu merasakan pengalaman berada di IKN, tepatnya di pusat kota baru dan Istana Negara. Jagat Nusantara bisa diakses oleh siapa saja, termasuk teman-teman, hanya dengan mengunjungi website-nya.
Jagat Nusantara diluncurkan ke publik dengan harapan masyarakat mendapatkan kesempatan dan peluang untuk berbagi ilmu serta bertemu orang-orang hebat dari segala penjuru Indonesia. Selain itu, Jagat Nusantara juga memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk memperkenalkan produk-produk kebanggaan Indonesia secara global. Selain digunakan untuk memperkenalkan Ibu Kota Negara baru kepada masyarakat, Jagat Nusantara juga dapat digunakan untuk mengadakan rapat, pertemuan, nonton bareng, konser virtual, pertunjukan seni, serta interaksi lainnya yang hanya menggunakan telepon genggam dan website. Bahkan pengguna bisa membuat avatar sendiri dan masuk ke dalam dunia virtual untuk berinteraksi dengan pengguna lainnya.
Nah, itu dia informasi mengenai Jagat Nusantara yang merupakan Metaverse buatan Indonesia. Oh ya, untuk kamu yang suka baca artikel informatif dan juga menghibur, Filemagz.com cocok banget nih buat kamu. Tunggu apa lagi? Jangan sampai ketinggalan dan kunjungi website nya sekarang juga!