BNCC X CCI Studi Banding: “Tech Synergy: Positive Collaboration Beyond Local Borders”
Bandung, 9 Maret 2024 – Bina Nusantara Computer Club (BNCC) Bandung sukses menyelenggarakan Studi Banding bertemakan “Tech Synergy: Positive Collaboration Beyond Local Borders” yang dihadiri oleh 30 internal BNCC dan 13 anggota CCI. BNCC Studi Banding bertujuan untuk memperkenalkan BNCC, dan memberikan pengetahuan kepada anggota organisasi mengenai kinerja dan nilai-nilai dari masing-masing UKM.
Sesi pertama adalah Presentasi BNCC oleh CEO Umum yang dipresentasikan oleh I Made Bintang Ardhia Pangestu. Dalam sesi ini Bintang memaparkan berbagai hal termasuk latar belakang BNCC, visi & misi BNCC, struktur BNCC, kultur BNCC, berbagai program kerja BNCC, dan official partner BNCC.
Setelah mendengarkan sesi dari Bintang, acara dilanjutkan dengan presentasi dari pihak CCI yang dipaparkan oleh Muhammad Naufal Hafizh Jatsono, CEO CCI. Dalam sesi ini, Naufal memaparkan tentang profil umum tentang CCI atau dapat dikenal dengan Central Computer Improvement. Selain itu, Naufal juga memaparkan tentang lambang dari logo, asas, landasan, tujuan, visi dan misi dari CCI. Kemudian presentasi dilanjutkan dengan membahas sejarah, struktur dan badan kepengurusan serta divisi.
Setelah itu dilanjutkan dengan sesi “Tea Talk” atau Sharing Session di mana pengurus BNCC dan CCI UNITEL akan dibagi ke dalam kelompok-kelompok kecil, berdasarkan divisi dari UKM masing-masing. Peserta di setiap kelompok akan membahas mengenai perbedaan sistem kerja serta penyelesaian masalah di UKM mereka masing-masing.
Di akhir acara, pihak BNCC memberikan plakat kepada pihak CCI sebagai bentuk penghargaan atas kontribusi dan kerjasama yang telah diberikan selama acara berlangsung. Lalu diikuti dengan sesi dokumentasi bersama.
Dengan diadakannya BNCC X CCI Studi Banding, diharapkan peserta BNCC serta CCI mendapatkan wawasan dan mempererat hubungan baik serta membangun atmosfer kekeluargaan antar organisasi. BNCC mengucapkan terima kasih kepada pihak CCI, pembicara, dan juga peserta yang telah hadir dan mengikuti acara BNCC Studi Banding “Tech Synergy: Positive Collaboration Beyond Local Borders”.