5 Plugin WordPress yang Wajib Kamu Miliki

Halo, Sobat FILE! Tahukah kamu, WordPress merupakan website builder dengan fitur CMS (Content Management System) yang paling banyak digunakan di seluruh dunia. Pada tahun 2021, WordPress telah mendukung 39,6% website yang berada di internet dan setiap tahunnya WordPress memperoleh peningkatan pengguna sebesar 4% dibandingkan tahun 2020. Tidak hanya itu, jika hanya menghitung situs CMS saja, maka 64,1% diantaranya merupakan WordPress.

Bagaimana Sobat FILE, angka yang menakjubkan, bukan? Saat ini mungkin Sobat FILE penasaran, apa sih yang membuat WordPress diminati oleh banyak orang? Selain karena kepopuleran yang dimilikinya, WordPress juga sangat mudah untuk disesuaikan dengan kebutuhan kamu. Hal ini disebabkan oleh banyaknya plugin yang dimiliki oleh WordPress. Nah pada kesempatan kali ini, FILE ingin mengenalkan 5 plugin wordpress yang wajib kamu miliki jika ingin membuat sebuah situs dengan menggunakan WordPress. 

 

1. Wordfence Security

WPGenuine

Plugin WordPress pertama yang wajib kamu miliki adalah Wordfence Security. Jika Sobat FILE ingin membuat sebuah WordPress, pastinya Sobat FILE ingin agar WordPress tersebut aman dan tidak mudah dibobol bukan? Nah plugin WordPress ini dapat menjawab hal tersebut. 

Dengan menggunakan Wordfence Security, kamu dapat terhindar dari serangan malware, spam, ataupun ancaman lainnya. Plugin ini juga dapat memberimu data mengenai siapa saja yang mencoba masuk ke WordPress milik Sobat FILE. Selain itu, melalui plugin ini kamu juga dapat memperoleh laporan mengenai asal pengunjung WordPress kamu baik itu manusia, crawler, ataupun bot yang berpotensi berbahaya.

Tidak hanya itu, plugin ini juga membantu kamu untuk melakukan blacklist atau whitelist terhadap suatu alamat IP dan memblokir pengunjung dari suatu negara yang memiliki tingkat cyber crime yang tinggi. Karena kemampuannya tersebut, terlebih tampilan dashboard yang user-friendly, kamu tidak lagi memerlukan latar belakang IT atau pengetahuan cyber security untuk menggunakan plugin tersebut. 

2. Yoast SEO

Irokothemes

Plugin WordPress selanjutnya yang wajib kamu miliki menurut FILEMagz adalah Yoast SEO. Plugin ini membantu kamu untuk mengoptimalkan mesin pencari (SEO) untuk WordPress kamu. Bagi sobat FILEMagz yang masih bingung apa itu SEO, jadi SEO merupakan singkatan dari search engine optimization. SEO merupakan proses untuk mengembangkan situs kamu agar dapat lebih terlihat oleh search engine seperti Google.

Meskipun WordPress dibuat dengan code yang SEO friendly, namun plugin ini dapat lebih meningkatkan SEO dari WordPress kamu. Bagi Sobat FILE yang ingin memiliki WordPress yang bagus namun tidak memiliki pengetahuan mendalam ataupun pengetahuan teknikal mengenai SEO, plugin ini cocok buat kamu! 

Dengan Yoast SEO, kamu juga dapat meningkatkan kualitas dari konten pada WordPress kamu dengan menentukan focus keyphrase menggunakan Yoast SEO. Plugin ini juga dapat memberikan analisa mengenai mengenai konten kamu dan cara untuk mengoptimasi konten tersebut. Bagi Sobat FILE yang belum tahu apa itu focus keyphrase, seperti namanya focus keyphrase merupakan frasa yang ingin kamu gunakan untuk halaman ataupun konten kamu ketika dicari menggunakan search engine.

Selain meningkatkan SEO, plugin ini juga dapat membantu kamu untuk meningkatkan keterbacaan dari konten kamu dengan memberikan analisa dan masukan untuk penulisan kontenmu. Saat ini Yoast SEO sudah digunakan oleh lebih dari 5 juta pengguna WordPress.

 

3. WP Super Cache

Centerklik

Sobat FILE tentu tidak ingin mengunjungi sebuah website dengan performa yang lambat bukan? Nah, dengan dengan plugin WordPress WP Super Cache, Sobat FILE dapat menghindari hal tersebut. Plugin ini dibuat oleh perusahaan yang sama dengan pembuat WordPress sehingga sudah pasti cocok untuk kamu gunakan. 

Dengan menggunakan plugin ini kamu akan dibantu untuk mengatur cache dari WordPress kamu. Sehingga ketika pengunjung mengunjungi WordPress kamu, plugin ini akan menyimpan data dari WordPress kamu sementara ke perangkat pengunjung. Dengan demikian kamu dapat memberikan pengalaman yang lebih baik kepada pengunjung WordPress kamu.

Kamu tidak perlu takut jika tidak memiliki pengalaman teknikal maupun pemahaman mendalam mengenai cara kerja cache, karena dengan plugin ini kamu cukup mengunduh dan mencentang sebuah checkbox lalu plugin tersebut siap digunakan. Namun, jika kamu memiliki pemahaman lebih mengenai cache, kamu juga dapat melakukan pengaturan lebih dengan mengunjungi menu advance settings.

 

4. Asset CleanUp

gabelivan

Selain menggunakan WP Super Cache, Sobat FILE dapat menggunakan plugin WordPress Asset CleanUp. Dengan menggunakan plugin ini, performa dari WordPress kamu akan semakin meningkat. Namun, berbeda dengan WP Super Cache, plugin ini tidak menggunakan cache, melainkan mengoptimisasi aset pada WordPress kamu.

Plugin ini akan mengecilkan dan menggabungkan aset yang ada pada WordPress. Selain itu, plugin ini juga dapat menghilangkan file Javascript ataupun CSS yang tidak dibutuhkan pada halaman tersebut sehingga waktu yang dibutuhkan untuk membuka halaman WordPress tersebut semakin singkat. Sebagai contoh, apabila kamu memiliki sebuah plugin yang membutuhkan script namun hanya dibutuhkan ketika mengunjungi salah satu halaman saja, maka ketika mengunjungi halaman lain plugin ini tidak akan memuat script tersebut.

Sehingga, Sobat FILE dapat memperoleh WordPress dengan performa yang lebih optimal. Karena plugin ini tidak menggunakan sistem cache maka sangat cocok untuk digunakan bersama dengan plugin cache seperti WP Super Cache.

5. ShortPixel Image Optimizer

wordpress

Dengan menggunakan plugin WordPress sebelumnya, maka performa dari WordPress kamu sudah lebih optimal. Namun, masih ada satu aspek lain yang mempengaruhi kecepatan dari suatu website yaitu gambar! Sering kali, karena ukuran gambar terlalu besar, waktu loading yang diperlukan untuk mengunjungi WordPress kamu menjadi lebih lama. Namun, hal tersebut dapat dihindari dengan menggunakan plugin WordPress yang satu ini, yaitu ShortPixel Image Optimizer.

Dengan menggunakan plugin ini, Sobat FILE dapat mengoptimasi gambar yang ada pada WordPress dengan sebuah klik saja. Plugin ini mendukung kompresi gambar lossless, lossy, dan glossy untuk format gambar seperti JPG, PNG, GIF, dan WebP. 

Bagi Sobat FILE yang belum paham apa itu kompresi gambar lossless, lossy, dan glossy, jadi lossless merupakan kompresi gambar yang tetap mempertahankan kualitas gambar yang tinggi namun ukuran yang lebih kecil. Sedangkan lossy merupakan kompresi gambar dengan menghilangkan bagian dari gambar namun dapat menghasilkan kompresi ukuran sampai 90%. Terakhir glossy merupakan kompresi gambar yang menyeimbangkan antara pengurangan ukuran gambar dengan mempertahankan kualitas optimal dari gambar.

Tidak berhenti sampai itu, plugin ini juga mendukung kompresi PDF sehingga apabila terdapat gambar ataupun PDF yang diupload maka akan langsung dikompres oleh plugin ini.

Demikian Sobat FILE, 5 plugin WordPress yang wajib kamu miliki. Dengan plugin tersebut pastinya WordPress Sobat FILE akan mudah dicari oleh pengunjung melalui search engine dan memberikan pengalaman yang baik pula karena performa dan keamanannya.

 

 

Bagaimana Sobat FILE? Apakah kamu tertarik menggunakan WordPress dan plugin rekomendasi FILEMagz? Atau Sobat FILE memiliki rekomendasi plugin lainnya? Yuk, bagikan di kolom komentar! Jangan lupa juga untuk follow akun instagram FILEMagz dan FILETechno ya! Bagi kamu yang penasaran tentang website builder dapat cek artikel kita di sini ya! 

Oh ya, buat kamu yang suka baca artikel informatif dan juga menghibur. Filemagz.com cocok banget nih buat kamu. Tunggu apa lagi? jangan mau ketinggalan dan kunjungi website nya sekarang juga!

Drop here!