Software Premium Jutaan Gratis bagi Pelajar?

Apakah kamu seorang pelajar di bangku sekolah ataupun seorang mahasiswa di bangku perkuliahan? Tentu saja kamu membutuhkan sejumlah software premium untuk menunjang kegiatanmu untuk pembelajaran. Tetapi, apakah kamu tahu bahwa software-software premium itu semuanya berbayar dan mungkin kamu terpaksa melakukan tindakan pembajakan?

Nah, sobat FILE, kamu perlu tahu bahwa terdapat software-software premium yang bisa kamu gunakan secara gratis hanya dengan memberikan email sekolahmu yang berakhiran ‘sch.id’ ataupun email universitasmu yang berakhiran ‘ac.id’. Jika kamu belum memiliki email tersebut, coba kamu tanyakan kepada pihak sekolah ataupun universitasmu untuk mendapatkan software-software premium ini.

 

Software Premium Microsoft 365

Microsoft Office 365

Source: https://www.exzel.co.nz/wp-content/uploads/2017/07/MS365.jpg

Kebutuhan Office sangatlah penting dalam menunjang aktivitasmu di sekolah ataupun di perkuliahan. Namun, apakah kamu tahu software tersebut berbayar? Jangan khawatir! Dengan Microsoft 365, kamu bisa mengakses Microsoft Office gratis secara online atau dapat langsung install di komputer kamu dengan lisensi Microsoft Office yang telah disediakan. Untuk mendapatkannya, langsung saja akses ke Registrasi Microsoft 365 dan dapatkan akses Office yang kamu perlukan secara official dan gratis.

 

Software Premium GitHub Student Developer Pack

github Student Pack FILEMAGZ

Source: https://hackhands.com/data/blogs/ClosedSource/hackhands-github-student-developer-pack/assets/github.png

Buat kamu yang tertarik untuk menjadi developer ataupun dengan coding, maka kamu harus banget mendaftarkan diri ke GitHub Student Developer Pack! Untuk daftarnya, kamu cukup pergi ke website registrasi GitHub Student Developer Pack. Lakukan registrasi jika belum pernah, lalu login dan dapatkan education pack dengan mendaftarkan email sekolah atau universitasmu dan sertakan juga kartu pelajar atau mahasiswa yang aktif. Kamu bisa mendapatkan keuntungan seperti:

  • Domain gratis bersetifikat SSL senilai $9 selama setahun dari Namecheap
  • Akses ke AWS Cloud serta mendapatkan training senilai $110
  • Akses ke GitHub Unlimited
  • Software Unreal Engine lengkap dalam men-develop mobile, PC, maupun VR.
  • Dan masih banyak lagi manfaat yang akan membantu kamu untuk belajar dalam development & coding bernilai jutaan secara cuma-cuma.

 

Software Premium Microsoft Imagine

Microsoft Imagine FILE

Source: https://blogs.msdn.microsoft.com/microsoftimagine/2014/12/05/introducing-microsoft-imagine/

Berikutnya kembali dari Microsoft. Jika sekolah atau universitasmu bekerjasama dalam Microsoft Imagine ini, kamu bisa mendapatkan lisensi software dari produk Microsoft baik premium maupun standar. Jika kamu mendapat akses akun premium kamu bisa mendapatkan lisensi Operation System Windows, Microsoft Server, Microsoft Visio, dan masih banyak lagi. Caranya cukup mudah! Kamu langsung saja buka website Microsoft Imagine.

 

Software Premium Axure

Axure

Source: https://1.bp.blogspot.com/-EWFqy59BiA0/WPCzCbYxlYI/AAAAAAAAAk0/IZ8K-uE6Cg08XysK7NWH9OVvDylbRrXRwCEw/s1600/axure-widgets-cover-1.jpg

Axure adalah software premium yang dapat kamu gunakan secara gratis untuk kamu dalam membuat sebuah prototype baik website ataupun mobile. Penggunaannya juga sangat mudah dan lengkap, cukup drag and drop saja untuk menggunakannya.

Untuk mendapatkan Axure ini, cukup pergi ke website Axure Edu, lalu isi nama dan email sekolah atau universitasmu, kemudian masukan nilai salah satu nilai semestermu. Setelah itu, kurang lebih dalam waktu 3 hari, Azure akan mengirimkan aktivasi ke email kamu dan dapat kamu gunakan secara gratis selamanya.

 

Software Premium Autodesk Education

Autodesk Education

Source: https://www.dstewart.eu/vendors/images/autodesk/header.jpg

Ini adalah software buat kamu yang mengambil jurusan teknik ataupun memang tertarik dengan pembuatan objek-objek 3D, dan juga animasi. Kamu bisa mendapatkan AutoCAD segala versinya, 3DSMAX, dan Maya 3D secara gratis. Untuk pendaftarannya kamu hanya perlu pergi ke website Autodesk Education.

 

Software Premium Jetbrains

oftware Premium Jetbrains

Source: https://resources.jetbrains.com/storage/products/jetbrains/img/meta/jetbrains_800x320.png

Terakhir adalah Jetbrains. Kamu bisa mendapatkan Tool IDE Professional, Phycharm untuk bahasa pemograman Phyton, PhpStorm untuk PHP, Webstorm untuk JavaScript, IntelliJ IDEA untuk Java, dan masih banyak lagi yang kamu bisa dapatkan secara gratis. Dapatkan langsung dengan buka website Jetbrains student.

Bagaimana sobat FILE? Software-software premium diatas selain membantu kamu dalam kegiatan belajar, juga dapat membantu kamu untuk bekerja layaknya seorang profesional.

9 Website Untuk Mahasiswa yang Mau Uang Tambahan

Jadi tunggu apa lagi, segera daftarkan diri kamu ke software-software premium di atas tanpa perlu melakukan pembajakan software.

Bina Nusantara Computer Club