Welcoming Party PR B28
BINUS Malang, 12 Oktober 2024 – Dengan tema “Masquerade Odyssey,” Welcoming Party PR B28 sukses digelar untuk menyambut kehadiran mahasiswa Public Relations angkatan 2028 ke dalam keluarga besar Public Relations BINUS Malang. Acara yang berlangsung di Aula BINUS Malang dari pukul 13.00 hingga 15.00 WIB ini dihadiri oleh seluruh dosen PR serta perwakilan mahasiswa PR B26 dan B27, menciptakan atmosfer kebersamaan yang penuh antusiasme.
Mengawali acara, Bratz Dance Team berhasil membangkitkan semangat peserta dengan penampilan yang memukau. Sorak sorai dan tepuk tangan mewarnai aula, memberikan energi positif untuk memulai perjalanan seru PR B28. Dilanjutkan dengan sambutan hangat dari Ketua Pelaksana, Christiando Aditya Korompis, mahasiswa PR B26, yang memotivasi para peserta untuk merajut pengalaman tak terlupakan selama berkuliah di jurusan PR.
Salah satu momen yang paling ditunggu adalah sesi games berkelompok, di mana para mahasiswa baru diajak berinteraksi dengan kakak tingkat mereka. Games ini tak hanya seru, tetapi juga mempererat ikatan kekeluargaan antara PR B28 dengan PR B27 dan B26.
Suasana kemudian berubah menjadi lebih emosional saat video recap perjalanan mahasiswa PR B27, B26, B25, dan B24 ditayangkan. Video tersebut menggambarkan perjalanan mahasiswa PR mulai dari masa First Year Program (FYP) hingga wisuda, yang ditutup dengan pesan inspiratif: “Now.. it’s your turn!” Video ini berhasil menciptakan momen haru dan membangkitkan semangat PR B28 untuk menapaki langkah mereka sendiri. Ini menjadi pengingat bagi mereka bahwa setiap perjalanan dimulai dengan langkah pertama, dan mereka tidak sendirian dalam perjalanan ini.
Syan’s Band, yang juga terdiri dari mahasiswa PR, melanjutkan acara dengan performa musikal yang meriah. Hal unik dari Welcoming Party ini adalah hampir semua pengisi acara berasal dari mahasiswa PR sendiri, memperkuat kesan “dari anak PR, untuk anak PR.”
Sesi awarding pun menjadi highlight acara dengan kategori yang fun dan menarik, seperti “Si Paling Cool,” “Si Paling Heboh,” hingga “Si Paling Cinlok.” Pemenangnya dipilih oleh mahasiswa PR B28 sendiri berdasarkan pengalaman selama FYP. Kemeriahan sesi ini mengundang tawa dan menambah kehangatan dalam suasana kekeluargaan.
Kemudian, Miss Galuh Ayu Savitri, S.I.Kom., M.I.Kom., selaku Kepala Program Studi Public Relations BINUS Malang, menyampaikan sambutan yang memotivasi. Di penghujung speech, momen simbolis terjadi saat seluruh PR Binusian 2028 membuka topeng mereka sebagai tanda resmi dimulainya perjalanan baru sebagai mahasiswa Public Relations.
Sebagai penutup, seluruh panitia Welcoming Party B28 tampil dengan flashmob seru menggunakan lagu “We’re All In This Together,” yang berhasil mengajak semua peserta untuk ikut menari dan merayakan kebersamaan keluarga Public Relations. Acara ditutup dengan sesi karaoke bersama, di mana semua orang bernyanyi dan menikmati momen seru ini. Tak ketinggalan, ada dokumentasi dan pembagian konsumsi yang membuat semua orang pulang dengan senyum lebar.
“Kami berharap kegiatan ini menjadi awal yang baik untuk kolaborasi dan semangat kebersamaan di antara kita semua. Sukses selalu untuk PR B28,” ungkap Christiando Aditya Korompis, Ketua Pelaksana Welcoming Party PR B28.
Semoga semangat ini terus berlanjut sepanjang perjalanan mereka di keluarga besar Public Relations BINUS Malang!