LDK-A USPR 2024/2025
Pada Kamis, 14 Maret 2024, LDK-A (Latihan Dasar Kepemimpinan Aktivis) USPR 2024/2025 telah dilaksanakan dengan mengusung tema yang menginspirasi, “Leadership in Spirit, Leadership in Unity.” LDK-A yang diadakan ditujukan bagi para aktivis dan staff pengurus USPR 2024/2025. Tujuan utama Latihan Dasar Kepemimpinan Aktivis, untuk mempererat hubungan antar pengurus di setiap divisi, memperkenalkan USPR, dan melatih sikap kepemimpinan dalam suatu tim.
Dimulai dari pukul 10 pagi hingga pukul 2 siang, acara ini diawali dengan doa, sesi ice breaking yang seru, sambutan dari Presiden USPR, sambutan dari Ketua LDK-A, games, dan ditutup dengan pemberian hadiah kepada pemenang sekaligus pemberian feedback dari peserta.
Salah satu bagian yang menarik adalah pemaparan mengenai USPR yang disampaikan oleh Presiden USPR 2024/2025, Leony Cherrylia Gunawan. Para aktivis diajak untuk lebih memahami organisasi USPR, mulai dari arti logo, slogan, visi, misi, hak, kewajiban, dan hal lain yang berkaitan dengan USPR. Upaya ini bertujuan untuk menyelaraskan persepsi dan nilai-nilai peserta agar dapat bersama-sama mengemban visi, pandangan, dan tujuan yang sama.
Materi Kepemimpinan menjadi momen penting bagi para peserta agar dapat lebih mengenal diri sendiri. Melalui analogi hewan, para peserta diajak untuk menggambarkan kepribadian, penampilan, dan gaya kepemimpinan mereka. Peserta sangat antusias dalam upaya untuk mengenali diri sendiri dan pemimpin-pemimpin di sekitarnya.
Pada sesi pasca tengah hari, kegiatan semakin menggelora dengan berbagai permainan yang mengusung nilai-nilai SPIRIT (Striving for excellence, Perseverance, Integrity, Respect, Innovation, dan Teamwork), yang merupakan nilai-nilai utama bagi mahasiswa BINUSIAN. Permainan-permainan ini disajikan dalam 6 pos dengan konsep kreatif yang tak hanya mengundang tawa, tetapi juga mempererat kebersamaan di antara peserta.
Secara keseluruhan, LDK-A USPR 2024/2025 mempertontonkan konsep yang unik, kreatif, dan menyenangkan, dengan tetap memperhatikan esensi dari pengembangan kepemimpinan dan memupuk rasa persatuan di antara para pesertanya.