Open Donation Kalimantan Selatan & Sulawesi Barat
Jakarta, 22 Januari 2021 – SWANARAPALA(Mahasiswa Bina Nusantara Pencinta Alam) bekerjasama dengan Pusat koordinasi wilayah jakarta barat(PKW Jakbar) melakukan kegiatan Open Donation bagi seluruh saudara kita di Kalimantan Selatan yang ditimpa bencana banjir berhari-hari serta saudara-saudara kita di Sulawesi Barat yang berduka karena gempa yang mengguncang wilayah tersebut. Dimana akibat gempa tersebut korban gempa terus bertambah, ada 56 orang yang meninggal dunia, 300 lebih rumah rusak, dan lebih dari 16.000 warga terdampak.
Sehingga dengan kondisi tersebut PKW Jakbar bersama dengan SWANARAPALA dan seluruh mapala di Jakarta Barat lainnya tergerak untuk memberikan bantuan dan menglurkan tangan bagi teman-teman kita yang membutuhkan di Kalimantan Selatan & Sulawesi Barat. Pada kesempatan ini, kami membuka Open Donation selama 6 hari, dan melalui Open Donation kali ini SWANARAPALA berhasil mengumpulkan dana sebesar Rp 3.415.234,- dan setelah digabungkan dengan teman-teman PKW Jakbar lainnya, total dana menjadi Rp 6.435.234,-.
Terakhir kami SWANARAPALA hanya ingin mengucapkan terima kasih sebesar-besarya kepada seluruh teman-teman yang telah berbaik hati dan mengulurkan tangannya untuk ikut menyumbang dan membantu teman dan saudara-saudara kita yang sedang terkena musibah. Kami percaya kebaikan teman-teman semua dapat meringankan beban teman dan saudara-saudara kita yang sedang mengalami musibah saat ini. Sekali lagi kami SWANARAPALA bersama dengan PKW Jakbar mengucapkan terima kasih.