HUT STMANIS 2024: The Spectacular Carnival of Wonder

Hi Manis!

Percaya ga sih? STMANIS yang berdiri sejak tahun 1999, semenjak tanggal 21 Agustus kemarin, berulang tahun ke yang 25 Lho!!

Pada tanggal 27 September 2024 kemarin, HUT Perak STMANIS dirayakan di Portal Coffee and Eatery, yang berlokasi di Jl. Kemanggisan Raya No.64, yang dihadiri oleh anggota, senior, dan juga alumni STMANIS. Pada tahun ini, STMANIS mengangkat tema Carnival untuk dijadikan sebagai tema utama di HUT STMANIS ini, dimana semua panitia acara make-up menjadi badut berbusana rapi, dan peserta berbusana bertema Festival. Acara ini diadakan dengan tujuan untuk mempererat tali persaudaraan antar sesama anggota aktif maupun alumni, sehingga STMANIS akan terus menjadi rumah serta wadah anggotanya untuk terus berkarya dan bertukar ilmu.

Tema utama HUT Perak tahun ini menceritakan kisah tentang para badut yang selama ini terpaksa mengikuti aturan-aturan yang, pada dasarnya, tidak memiliki berlandaskan apapun kecuali tekanan dari ekspektasi lingkungan sekitar. Awalnya, mereka menjalani hidup dengan patuh, meskipun aturan-aturan tersebut seringkali membatasi dan membuat mereka tidak nyaman. Namun, seiring waktu, mereka mulai menyadari bahwa aturan itu sebenarnya hanya mengikat tanpa memberikan kebebasan untuk menjadi diri sendiri. Hingga akhirnya, para badut memberanikan diri untuk melawan dan membebaskan diri dari aturan-aturan dan ekspektasi yang tidak lagi relevan, dan untuk pertama kalinya, para badut dapat merasakan hidup dengan lebih bebas dan autentik, tanpa merasa tertekan untuk mengikuti aturan yang hanya mengurung mereka. Di acara ini, semua panitia dipanggil dengan sebutan “Maestro,” sementara peserta disebut “Revelers.” Nama-nama ini diperkenalkan oleh MC acara, Wiggly dan Wobble.

Untuk memulai perayaan HUT perak STMANIS, para panitia mulai berkumpul jam 9.00 untuk mempersiapkan acara; mulai dari meniup balon dekorasi, menata bendera, serta make-up menjadi badut.

Lebih dari 30 peserta menghadiri acara ini, yang dimulai dari jam 16.30 dengan menonton ulang trailer dari acara, opening, dan doa. Diikuti dengan dengan kata sambutan yang meriah dari Wiggly dan Wobble, lalu dilanjutkan dengan kata sambutan dari PIC HUT dan juga Ketua STMANIS 2024 untuk menyambut para peserta.

Setelah kata sambutan, acara disambung dengan perkenalan panitia, lalu Ice Breaking, dimana para peserta memainkan game berjudul “Ellie Says”. Di game ini, peserta harus mengikuti apa yang diperintahkan oleh “Ellie”, yang adalah maskot dari acara ini, dengan syarat, perintah yang harus mereka ikuti harus diawali dengan kata “Ellie Says”, dan peserta dianggap kalah atau gagal ketika mereka melakukan perintah yang tidak diawali dengan kalimat tersebut.

Setelah suasana sudah pecah dan lebih meriah, acara dilanjutkan dengan memasuki game pertama, yang berjudul “Kursi Berlawanan”, dimana peserta dibagi menjadi 2 tim yang berlawanan, kemudian peserta duduk di kursi yang mengarah berlawanan dari satu sama lain; aturan dari game ini adalah, MC akan berhitung 3, 2, 1, dan setelah itu, peserta harus menghadap ke antara kiri atau kanan mereka. 1 tim akan mendapatkan poin jika kedua peserta yang duduk di kursi menghadap ke arah yang sama, dan 1 tim lagi akan mendapatkan poin jika kedua peserta yang duduk di kursi menghadap ke arah yang berlawanan.

Suasana acara yang meriah, peserta yang berbahagia, dan bahkan panitia yang ikut tertawa, semua hal yang meningkatkan keseruan acara HUT perak ini. Ditambah dengan sesi selanjutnya, yaitu ISHOMA, dimana peserta mendapatkan makanan gratis yang disediakan oleh para panitia. Para peserta mendapatkan kesempatan untuk berkenalan satu sama lain, dari alumni yang sudah lama tidak pulang ke STMANIS, ke anggota baru yang mulai merasakan kehangatan kekeluargaan di STMANIS, membuat kenangan baru yang tidak akan terlupakan.

Selama ISHOMA, panitia sudah bersiap untuk acara berikutnya, yaitu Pementasan Mini yang menceritakan tentang kesengsaraan badut-badut yang terkekang oleh ekspektasi akan mereka, yang secara perlahan mereka lepaskan, dan akhirnya mereka bisa bebas dan mendapatkan kebahagiaan sebenarnya. Pementasan yang mengharukan dinikmati oleh peserta, dilanjutkan dengan game kedua yang berjudul Gerakan Berantai, dimana peserta harus meneruskan dan menebak arti dari gerakan yang diperagakan oleh orang di belakang mereka.

Sampailah di puncak acara HUT Perak STMANIS, dimana peserta merayakan seluruh keberadaan STMANIS, dimulai dengan menonton throwback yang merangkum kegiatan-kegiatan STMANIS selama ini, lalu dilanjutkan dengan meniup lilin; lalu ditutup dengan Sharing Session dari anggota STMANIS, yang menceritakan tentang pengalaman mereka di STMANIS selama ini, dan juga kesan pesan dari mereka.

Terakhir pada penutup acara, adalah sesi yang paling ditunggu-tunggu, yaitu sesi pembacaan pemenang permainan dan juga awards. Yang menjadi kategori pemenang tahun ini adalah best male costume, best female costume, dan juga pemenang games. Dimana pemenang pada tahun ini adalah:

  1. Best Female Costume            : Angelica Hana STMANIS 2020
  2. Best Male Costume                : Ramadhan Bayuaji STMANIS 2020
  3. Pemenang game 1                 : Kelompok 1
  4. Pemenang game 2                 : Kelompok 2

Acara ditutup dengan sesi doa penutup, lalu sesi foto bersama. Dengan acara HUT Perak STMANIS selesai dirayakan, besar harapannya untuk seluruh anggota STMANIS menjadi lebih erat, dan STMANIS bisa menjadi komunitas teater kampus yang lebih berkembang lagi. Terimakasih untuk semua panitia yang sudah berikut serta dalam persiapan perayaan HUT Perak STMANIS tahun ini.

Sampai jumpa di event-event STMANIS selanjutnya!

STMANIS? MAKIN MANIS!