TKU 2022: Sweet Tea Party

Hi Manis!

Temu Keakraban UKM (TKU) STMANIS atau Welcoming Party STMANIS bertujuan mengenalkan para anggota baru mengenai STMANIS. Lewat kegiatan ini juga, para anggota baru bisa lebih mengenal satu sama lain, dan mengetahui kegiatan STMANIS untuk kedepannya. Acara TKU tahun ini yang bertemakan Sweet Tea Party bertujuan menyambut anggota baru STMANIS 2022 dan juga memberitahu nilai-nilai STMANIS kepada anggota baru. TKU tahun ini juga memiliki maskot bernama Popot, yang diambil dari kata pot pada teapot atau teko, yang melambangkan Popot siap menampung dan menjaga anggota baru STMANIS. Acara ini diselenggarakan pada Senin, 19 September 2022 dengan dresscode bertemakan medieval.

TKU 2022 ini dilaksanakan secara hybrid di Auditorium Binus Anggrek dan Zoom Meeting. Acara dimulai pada pukul 11.00 WIB dengan diawali kata sambutan dari PIC TKU 2022 dan sambutan Ketua STMANIS 2022 serta presentasi mengenai kegiatan-kegiatan yang ada di dalam STMANIS, selanjutnya dilanjutkan dengan video profil panitia TKU 2022. 

Kemudian agar peserta dapat berkenalan satu sama lain, diadakan sesi Ice Breaking di mana para peserta akan diberikan nomor 1 dan 2 secara acak untuk dapat menuliskan kalimat yang berawalan “jika” untuk peserta yang mendapat nomor 1 dan “maka” untuk peserta yang mendapat nomor 2.

Adapula presentasi HUT oleh Raden Angga Todo Fauzan Basri selaku PIC HUT 2022 yang bertujuan untuk mengajak para peserta untuk dapat mengikuti acara tersebut. Setelah itu, diikuti dengan presentasi KH oleh Yonadab Franklin selaku PIC KH 2022 mengenai kegiatan jika ingin menjadi aktivis STMANIS. Dan terakhir dilanjutkan dengan presentasi Pementasan oleh Hanny Aka Ananda selaku pimpinan produksi Pementasan 2022 yang menjelaskan tentang pementasan selanjutnya yang akan diselenggarakan.

Setelah materi presentasi, peserta diminta untuk mengadakan pementasan mini yang akan dibagi kedalam 7 kelompok onsite dan 2 kelompok online yang dibimbing oleh mentor dari panitia TKU. Masing-masing kelompok diberikan waktu 8 menit untuk menampilkan pementasan mereka yang dilanjutkan oleh komentar para juri yaitu Kak Omi, Kak Frans, Kak Caca, Kak Zigha, dan Kak Hanny selama 2 menit. Dari setiap pementasaan mini mereka akan diberi tantangan berupa dialog, properti, dan juga karakter yang sudah ditentukan oleh para mentor masing-masing. Setelah itu, para peserta dipersilahkan untuk menampilkan penampilan kelompok mereka di panggung auditorium bagi kelompok onsite dan melalui Zoom untuk kelompok online.

Selesai sesi pementasan, acara dilanjutkan dengan menampilkan video throwback dan juga acara sharing session dari kakak-kakak anggota aktif STMANIS dan juga para anggota baru STMANIS. Sharing session bertujuan untuk berbagi pengalaman dan cerita yang pernah dilakukan selama berada di STMANIS dan juga harapan untuk STMANIS kedepannya.

Setelah dilaksanakannya sharing session, peserta diarahkan untuk pindah ruangan ke aula 800 Anggrek. Di sana peserta onsite akan diberikan teh tawar dengan tujuan agar mereka dapat memperoleh teh manis, peserta diminta untuk memainkan games yang bertujuan untuk mencari pencuri gula dari salah satu panitia TKU yang sudah ditentukan. Games dibagi menjadi 9 kelompok onsite dan 4 kelompok online. Setiap kelompok akan dipimpin oleh satu panitia TKU untuk melaksanakan game tersebut dan mendapatkan clue mengenai pencuri gula. Setiap kelompok akan bermain 5 games yang berbeda, 5 games tersebut dibagi sesuai dengan nilai-nilai dari STMANIS (sopan santun, motivasi, solidaritas, loyalitas, senior – senioritas).

Jika semua kelompok sudah berhasil menyelesaikan games, mereka akan diminta untuk menebak siapa pencuri gulanya sebelum akhirnya pencuri gula tersebut diumumkan oleh MC dan ditangkap.

Kemudian setelah menyelesaikan games tersebut, para peserta diberikan waktu untuk istirahat dan shalat sebelum kami mengadakan acara makan bersama untuk peserta onsite. Selain itu, peserta diberikan es teh manis karena telah menyelesaikan games sebelumnya. Selama kami melaksanakan makan bersama, kami juga mengumumkan pemenang juara 1 dan 2 dari pementasan, pemenang games dengan poin terbanyak, dan juga best dress wanita dan pria.

Juara Pementasan:

  1. Juara 1: Princess Apaantuh
  2. Juara 2: Sunda Empire

Pemenang Games: Kelompok Adel

Best Dress Wanita: Josephine Viona Wiguno

Best Dress Pria: Gede Taruna Eka Wijaya

Setelah pengumuman pemenang, acara pun ditutup dengan sesi doa dan foto bersama.

Setelah selesainya acara ini, diharapkan semua anggota STMANIS bisa menjalin hubungan yang baik dengan menjunjung tinggi rasa kekeluargaan. Ucapan terima kasih kepada seluruh panitia yang bertugas dalam acara ini serta mereka-mereka, tunas muda dari STMANIS sebagai wadah untuk berkembang dengan rasa solidaritas dan kekeluargaan.

Sampai jumpa di acara STMANIS berikutnya!

STMANIS, MAKIN MANIS!

Rifqi Zharfan K.