PKM The Voices “Merindu Bayangan”

Hello, Manis!

Sebagai salah satu UKM seni, STMANIS hendak menyalurkan minat dan ilmu mengenai hal-hal yang ada dalam pementasan bagi anggotanya. Tidak hanya itu, kali ini STMANIS memiliki kesempatan untuk berkontribusi bagi masyarakat dengan melakukan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) dengan nama The Voices “Merindu Bayangan”.

Kegiatan PKM kali ini berbentuk video pembelajaran mengenai kepenulisan, keaktoran, dan seluruh divisi artistik. Video ini kurang lebih berdurasi 7-20 menit dengan total keseluruhan berjumlah sebelas video yang diupload ke dalam platform YouTube STMANIS pada tanggal 25 April 2022. Di STMANIS sendiri terdapat enam divisi artistik yaitu musik, properti, kostum, makeup, koreografi, dan lighting. Kemudian terdapat satu video yang membahas kepenulisan dan empat video yang membahas keaktoran. Video singkat ini mengedukasi viewers secara interaktif dengan menambahkan animasi pada materi, praktik nyata materi, dan juga quiz untuk melatih pemahaman viewers. Tidak lupa dalam video-video ini terdapat soal beserta jawaban di setiap videonya untuk membantu review pengetahuan dari para masyarakat yang menonton. Di video terakhir terdapat praktik monolog berdasarkan materi yang sudah kita pelajari. Mulai dari menulis naskah, menentukan kostum, properti, dan aspek-aspek yang harus dikuasai seorang aktor.

STMANIS berharap pembuatan dan penyebaran video ini dapat membantu viewers memahami materi dari setiap video. Kami berharap viewers sampai di tahap mampu menentukan minatnya dalam dunia teater. Pendalaman pada minat dan bakat yang tepat sangat diperlukan untuk menghasilkan tampilan permainan yang sempurna. Kehadiran artistik untuk melengkapi keindahan dari sebuah pementasan. Hal ini bisa dilihat dari pencahayaan, gerakan, alunan nada, hingga properti apa yang berada di ruangan dalam adegan tertentu.

Semoga dengan adanya kegiatan ini dapat membantu dan mempersiapkan para anggota STMANIS untuk pementasaan serta memahami minatnya kembali. Sehingga mampu memahami baik itu divisi artistik, keaktoran, ataupun kepenulisan.

Berikut adalah video-video yang dapat manis tonton!

Video 1 : Kepenulisan
https://youtu.be/qcQ2Vr2G3BI

Video 2 : Properti
https://youtu.be/Ef_k9R7A2I4

Video 3 : Kostum
https://youtu.be/1xCLvHTodE8

Video 4 : Musik
https://youtu.be/dkDMHIJwNZk

Video 5 : Koreo
https://youtu.be/m5KZRc4JbLE

Video 6 : Makeup
https://youtu.be/C9f_w9FomJ0

Video 7 : Lighting
https://youtu.be/jWQRSUcJ92o

Video 8 : Keaktoran part 1
https://youtu.be/kV6mZKFIhdg

Video 9 : Keaktoran part 2
https://youtu.be/IBtfUST6ni4

Video 10 : Keaktoran part 3
https://youtu.be/TF9LXrRQMIA

Video 11 : Keaktoran part 4 + Monolog
https://youtu.be/WcLyrlPhGjc

Venecia Rachel Kumalasari