[Liputan] Keseruan di Hari Pertama Comifuro 18: Banyak Acaranya!

Hai, minna! Siapa aja nih yang ke Comic Frontier (Comifuro) 18 lalu? Bulan Mei ini, Comifuro kembali hadir di ICE BSD, Tangerang! Comifuro 18 diadakan pada tanggal 11 dan 12 Mei 2024. Tim Nippon Club berkesempatan untuk mengunjungi event meriah ini di kedua hari tersebut, lho! Sama seperti tahun lalu, Comifuro 18 menghadirkan jajaran booth merchandiseservice, dan aktivitas oleh berbagai circle, komunitas, dan vendor besar lainnya. Selain itu, Comifuro juga mengadakan berbagai acara lainnya di stage yang mereka sediakan kepada para pengunjung. Simak yuk keseruan kita di hari pertama Comifuro 18!

Memperluas dari area tahun lalu, Comifuro 18 menghadirkan hingga kurang lebih 15 blok booth di marketplace mereka yang terdiri dari circle boothcommunity booth, dan corporate booth. Selain menjual fan merchandisebooth-booth ini juga menyediakan berbagai aktivitas lainnya yang bisa diikuti oleh para pengunjung, seperti gacha, lomba bermain gameshowcase komunitas, dan masih banyak lainnya. Area marketplace ini mencakup hall 8 hingga hall 10 di ICE BSD.

Tahun ini, Comifuro melakukan kolaborasi dengan Bushiroad, perusahaan Jepang ternama yang dikenal memproduksi permainan Trading Card Game (TCG) dan collectible card game, juga menghadirkan berbagai tamu ternama di stage mereka sendiri yang terletak di hall 10. Acara mereka dimulai dengan pembukaan dari Takaaki Kidani pada pukul 11:00 WIB. Lalu, acara mereka dimeriahkan dengan berbagai aktivitas dengan tamu-tamu mereka, seperti bermain Cardfight!! Vanguard dengan Aina Aiba, Yuka Nishio, dan Ignideus, juga autograph session yang dihadiri oleh Hisashi Momose.

Tentunya, Comifuro 18 juga menghadirkan berbagai acara menarik di main stage mereka. Yuka Nishio dan Aina Aiba akan kembali hadir sebagai tamu dalam talkshow yang diadakan selama dua hari di main stage. Lalu, ada AKA Virtual Talents yang menampilkan pertunjukan spesial bersama VTuber-VTuber mereka di hari Sabtu itu. Comifuro juga berkolaborasi dengan Muse Indonesia untuk menghadirkan screening anime “I Was Reincarnated as the 7th Prince” pada pukul 12:00 WIB hingga 13:00 WIB. Selain itu, ada juga Anime Dubber Talkshow yang diadakan oleh dubber-dubber dari ATM Studio Indonesia: Enggartiasto Faudi Ristyawan, Anissa Anggraeni, Pramadya Maulana, Alif Wira Prasetya, dan Prinka Ashilla. Acara di main stage ditutup dengan penampilan DJ meriah dari Vibetronic yang membawa Hajiken, BAWANG, MC Atra, dan Dyolow, juga DJ Akibasonic yang membawa Daizin, Eldora Model, dan Mango-Man.

Tak hanya di main stage saja, Comifuro 18 lagi-lagi menyediakan Activity Stage yang terletak di hall 10 dimana para pengunjung bisa berkontribusi. Mengikuti tradisi, Utattemita Session akan dilangsungkan di stage ini dari pukul 10:00 WIB hingga 12:00 WIB. Namun, untuk yang pertama kalinya, Comifuro membuka DJ Open Deck Session dari pukul 13:00 WIB hingga 14:30 WIB. Selama sesi ini, siapapun bisa melakukan pertunjukkan dengan peralatan DJ yang sudah disediakan di stage. Setelahnya, diadakan Coswalk Party, yang terbuka bagi seluruh pengunjung cosplayer di Comifuro, dan ditemani oleh DJ Vibetronic. Tak kalah meriah, Fuzei juga akan menampilkan dance cover, beserta HEREUS Project yang akan menampilkan berbagai singer di Activity Stage.

Masih sama seperti biasanya, Comifuro 18 juga mengadakan Panel Discussion di main stage. Di hari pertama, panelist Keinda Dwi Adillia membawakan topik “The Workshop Hobbyist – Bekerja Demi Hobi” pada pukul 11:30 WIB dan panelist Muhammad Rizky Perdana membawakan topik “Normalisasi Dominasi Fandom dalam Event Doujin Market” pada pukul 13:00 WIB. Tahun ini, Panel Discussion diadakan di Workshop & Discussion Room yang terletak di hall 7.

Tak kalah seru, Comifuro 18 lagi-lagi mengadakan sesi Meet & Greet dengan dua VTuber dari VShojo, yaitu Kuro dan Michi Mochievee. Tiket Meet & Greet didapatkan dengan sistem raffle seharga Rp 450.000, termasuk tiket Comifuro untuk dua hari. Anggota Nippon Club ada yang berkesempatan untuk bertemu dengan Michi Mochievee lho!

Dan, yang tak kalah penting, Nippon Club juga hadir di Comifuro 18 sebagai salah satu circle yang membuka booth lho! Kami menjual berbagai fan merchandise dari berbagai fandom. Kalian ada mengunjungi booth kami tidak?

Nah, bagaimana, minna? Gimana pengalaman kalian di hari pertama Comifuro 18 kemarin? Pasti seru juga dong! Buat kalian yang sempat mengunjungi booth Nippon Club, kalian boleh berbagi pengalaman kalian di Instagram Story dan tag akun Nippon Club (@nipponclub_). Sampai jumpa di artikel hari kedua Comifuro 18, mina-san!

Author: Riri

Editor: Mizuki