[Liputan] Bentuklah Masa Depanmu Bersama PUNICO Online Matsuri 2020!
Hai Minna! Kembali lagi dengan artikel liputan Nippon Club! Kali ini kami berkesempatan untuk meliput event online talkshow yang diadakan oleh President University Nippon Community (PUNICO), yaitu PUNICO Online Matsuri 2020 atau PUNICO Matsuri 2020. Talkshow ini merupakan acara puncak dari PUNICO Online Matsuri, yang dimana acara sebelumnya adalah kompetisi online berupa menyanyi, menggambar, dan cosplay yang diikuti oleh banyak peserta mengagumkan. Penasaran dengan bagaimana ramainya dan banyaknya ilmu dari talkshow ini? yuk simak artikelnya.
Talkshow ini dihadiri oleh guest star yang sangat hebat dan sekaligus menginspirasi lho! penasaran siapa saja guestnya?. Guest star yang menghadiri talkshow ini ada komikus Celestina Garcia, atau mungkin kalian lebih mengenalnya dengan nama penanya, yaitu Cel Art Box. Kemudian ada Wulan Yuwanti, ia dikenal dengan konten youtubenya yang sering meng-cover lagu-lagu Jepang dengan suaranya yang sangat mengagumkan. Lalu ada cosplayer cantik asal Indonesia, yaitu Azulacan. Tidak hanya itu, talkshow ini ikut diramaikan oleh Founder dari Kyou Hobby Shop, yaitu Bimo Tyastomo.
Sebelum memulai talkshow, acara dibuka oleh PUNICO dengan mengucapkan tema yang diangkat kali ini, yaitu “ Origami : Dare to Create, Shape Your Own Future”. Penonton terlihat sangat antusias ikut meramaikan acara ini dengan mengucapkan tema PUNICO Matsuri 2020. Setelah itu, dilanjutkan dengan sebuah sambutan dari Project Manajer PUNICO Matsuri 2020, yaitu Bunga Putra Bangsa dan sambutan dari Vice Chairperson PUNICO, yaitu Hardwin Welly. Lalu, acara lebih diramaikan dengan diadakannya sebuah quiz yang berhubungan dengan Jepang, seperti geografi, sejarah, dan lain-lain. Kemudian, acara utama yang paling ditunggu-tunggu pun akhirnya dimulai.
Talkshow pun pada akhirnya dimulai, guest star pertama yang akan menemani kita adalah Celestina Garcia, yang merupakan seorang komikus dengan nama pena Cel Art Box. Di talkshow ini membicarakan bagaimana Celestina bisa menggapai pencapaian yang ia dapat saat ini, walaupun sedikit malu-malu, Celestina bercerita dan menjawab pertanyaan penonton dengan baik dan jelas. Dari ceritanya itu kita bisa melihat bagaimana antusiasnya Celestina dalam melakukan hobinya. Meskipun sering merasa insecure dengan karya orang lain yang bagus, tetapi Celestina tetap berjuang dan semangat dalam meningkatkan kemampuannya untuk menjadi lebih baik. Perjuangannya terlihat dari bagaimana ia hanya sekedar meng-share art-artnya di internet, sampai bisa membuat komik digital yang di publish di salah satu platform membaca komik yang terkenal, yaitu Webtoon. Jika kalian merasa karya Celestina itu bagus dan ingin mendukung perjuangannya, dengan meng-share karya-karyanya dan bacalah karya digitalnya di Webtoon yang berjudul “Big Bear & Pink Bunny”.
Talkshow berikutnya ditemani oleh guest star yang merupakan pendiri dari salah satu toko penjual merchandise anime terbesar yang pasti sudah tidak asing lagi bagi kalian, penasaran siapakah dia? dia adalah Bimo Tyastomo yang merupakan founder dari Kyou Hobby Shop! Acara dibuka dengan menceritakan sedikit prestasi-prestasi yang telah didapatkan oleh kak Bimo di dunia bisnis. Kemudian dilanjutkan dengan cerita perjalanan kak Bimo sampai menjadi pendiri Kyou Hobby Shop yang sudah tidak asing lagi oleh penggemar anime di Indonesia.
Kak Bimo merupakan salah satu mahasiswa berprestasi di Universitas Indonesia dalam bidang kewirausahaan. Selain itu, kak Bimo juga menceritakan kalau ia sudah melakukan bisnis sejak masih SMP, ia sudah ingin mandiri dan sukses dari mudah, dari prestasi-prestasi tersebut kita bisa mengerti bagaimana Kyou bisa sesukses sekarang bukan? Kita bisa melihat jiwa entrepreneur Kak Bimo yang berkobar-kobar dan keseriusannya dalam mendirikan Kyou. Kalian penasaran dengan kesuksesan Kyou? Tenang saja, Kak Bimo menjawab rasa penasaran kalian dengan menampilkan statistik peningkatan pendapatan Kyou yang awalnya hanya sekitar Rp 500.000.000,00 per tahun sampai sekarang bisa menghasilkan pendapatan sekitar Rp 3.000.000.000,00 per bulan lho guys!
Kak Bimo menceritakan bahwa ia membuka Kyou saat ia masih SMA tahun ke-3. Modalnya ia dapatkan dari hasil ia melakukan bisnis sejak SMP yang dimana ia suka menjual voucher game warnet. Kemudian pada SMA, ia melakukan bisnis menjual item-item pada game Digimon online yang menghasilkan sekitar 10 juta rupiah per bulan. Tidak hanya dari situ, modal yang ia dapatkan juga berasal dari lomba-lomba akutansi yang ia menangkan. Bimo juga bercerita yang membuat ia tertarik untuk mendirikan Kyou itu adalah selain menyukai Anime, ia juga ingin mendukung industri Anime dengan mendistribusikan produk mereka. Ia tidak ingin melihat banyak industri anime yang harus bangkrut hanya karena banyak orang yang tidak bertanggung jawab menjual produk ilegal dari sebuah anime dengan sekedar mencetak gambarnya dari internet dan menjualnya secara luas.
Tanpa disadari banyak waktu telah terlewat dan sudah mendekati akhir sesi talkshow dengan Kak Bimo, sesi ini diakhiri ini dengan tanya-jawab yang diisi dengan banyak pertanyaan yang menarik. Kak Bimi pun menjawab pertanyaan-pertanyaan tersebut dengan profesional dan yang terpenting jika kalian memang ingin melakukan bisnis, jangan takut gagal dan jangan main-main. Cobalah terus, cari informasi-informasi terkait bisnis kalian agar kalian bisa menerawang masa depan dan gunakan informasi tersebut untuk memajukan bisnis kalian.
Acara yang selanjutnya adalah talk show dengan Wulan Yuwanti. Tema talkshow kali ini adalah “Let your hobby be your money tree”. Di acara talkshow ini, kak Wulan akan menceritakan pengalamannya menjadi seorang utaite. Kak Wulan merupakan anggota dari Indonesian Utaite dan merupakan vokalis dari grup musik bernama Sweet Garden. Kak Wulan sudah mengeluarkan 4 lagu orisinilnya sendiri yang berjudul Love Adventure, Stratosky, Winter Soltice, dan Blue Reflection.
Ketika acaranya dimulai, yang pertama kak Wulan memperkenalkan dirinya sendiri dan menjelaskan tentang utaite. Utaite itu sendiri merupakan seseorang yang melakukan cover lagu khususnya lagu-lagu jepang. Untuk kak Wulan sendiri, dia lebih sering untuk melakukan cover lagu anime atau vocaloid. Setelah itu kak Wulan melanjutkan dengan memperkenalkan circlemusiknya yaitu Sweet Garden. Sweet Garden tersebut juga memiliki tema sendiri yaitu lagu-lagu yang bernuansa manis.
Setelah itu langsung ke acara utamanya yaitu tanya jawab. Pertama, ketika kak Wulan baru ikut komunitas Indonesian Utaite, lagu cover yang kak Wulan keluarkan adalah lagu Reason oleh Nami Tamaki. Lagu tersebut dibuatnya bersama 2 orang teman komunitasnya. Lalu lagu cover yang pertama kali kak Wulan rilis ke youtube adalah Reason dari Alladin yang berbahasa Jepang. Kak Wulan masih melakukan hobi ini selama 5 tahun karena kak Wulan merasa senang dan menikmati dengan hobinya. Kak Wulan juga dapat menghasilkan uang dari hobinya tersebut.
Menurut kak Wulan, menjadi utaite tersebut bisa dijadikan sebagai karir jangka Panjang asalkan memiliki niat yang kuat untuk menjalankannya. Kak Wulan juga menyemangati bagi yang baru tertarik untuk mecoba serius di bidang ini, karena dia dulunya juga hanya bermodalkan mikrofon earphone saja. Lalu setelah seiring berjalannya waktu barulah dia berusaha untuk lebih serius lagi dengan menggunakan peralatan perekaman yang benar untuk lagu-lagunya.
Berikutnya, kak Wulan menjawab beberapa pertanyaan yang diberikan oleh penonton. Di sesi ini para penonton bisa menanyakan langsung ke kak Wulan melalui sebuah website. Dalam salah satu pertanyaanya kak Wulan menjelaskan tentang proses pembuatan lagu orisinil. Menurut kak Wulan, lagu orisinil dibuat pertama dari tema, lalu baru ditambahkan melodi dan liriknya. Kak Wulan juga menyemangati orang yang masih kurang yakin pada suara atau cover buatan mereka sendiri dari pertanyaan mereka. Kak Wulan bilang untuk Latihan suara agar lebih percaya diri dan puas dengan hasil suara sendiri.
Dengan begitu, sesi berikutnya adalah sesi talkshow dengan Azulacan tetapi sebelum itu ada istirahat sebentar sebelum masuk ke sesi tersebut. Di waktu istirahat tersebut mc dari Punico Matsuri menanyakan kesan kepada beberapa penonton. Lalu sambil menunggu waktu untuk talk show terakhir, diputar beberapa submisi dari peserta lomba menyanyi pada Punico Matsuri. Para peserta tersebut memberikan submisi berupa video mereka menyanyikan lagu jepang pilihan mereka sendiri.
Pada saat jamnya tiba, sesi talkshow dengan Azulacan pun dimulai. Tema talkshow kali ini sama seperti sebelumnya yaitu “Let Your Hobby be Your Money Tree”. Azulacan ini merupakan seorang cosplayer dan influencer. Azulacan mulai berkarir sebagai cosplayer pada tahun 2015, ketika dia baru lulus dari SMA. Cosplay pertamanya Azulacan adalah sebagai Kotori Minami dari anime Love Live, alasannya dia memilih Kotori adalah karena waktu itu Love Live sedang popular dan karakter favoritnya adalah Kotori Minami.
Pengalaman paling berkesan Azulacan selama dia menjadi cosplayer adalah dia bisa mendapatkan pacar yang hobinya sama. Lalu tantangan yang dihadapinya dalam masa karirnya adalah terkadang dia merasa malas karena proses make up menggunakan waktu yang sangat lama. Namun, menurut Azulacan, dengan menjadi seorang cosplayer dia bisa menggunakan make-up dengan mahir. Karena dulu sebelum melakukan cosplay, dia kurang bisa make-up.
Setelah itu acara dilanjutkan dengan pertanyaan dari para penonton. Di sesi ini ada penonton yang menanyakan cara untuk cosplay dengan biaya yang rendah. Kata Azulacan, cosplay dengan biaya yang rendah itu bisa asalkan tahu tempatnya, tetapi tentu saja jika harganya lebih rendah kualitasnya akan lebih rendah. Pada pertanyaan lainnya Azulacan menyarankan jika ingin cosplay untuk mencari yang sesuai dengan diri sendiri. Karena semakin miripnya karakter dengan cosplayer nilainya akan semakin bagus.
Maka dari itu, tibalah kita di penghujung dari Punico Matsuri kali ini. Pada sesi terakhir ini para peserta yang sudah berusaha mengikuti lomba akan diumumkan pemenangnya. Setelah semua pemenang sudah selesai diumumkan, para penonton dari Punico Matsuri diajak untuk foto bersama. Lalu, acara inipun ditutup dengan dimainkannya cover lagu Baka Mitai oleh salah satu peserta lomba Punico Matsuri.
Kami sangat berterima kasih kepada semua panitia Punico Online Matsuri 2020 kali ini yang sudah membuat dan menyukseskan acara ini. Terima kasih juga kepada narasumber-narasumber hebat yang antusias dan dapat memotivasi orang-orang untuk lebih serius dan bersemangat untuk mewujudkan keingingan mereka. Itu saja liputan mengenai PUNICO Online Matsuri 2020, nantikan kami di liputan yang berikutnya!
Penulis : MiwMiw & Red