[Liputan] Bertarung Demi Berburu Harta Karun di Battle of the Toys 2019 Day 1
Panas dan terik matahari bukan halangan bagi para pengunjung untuk bertarung mendapatkan buruan mereka. Baik tua, muda, laki-laki, maupun wanita terlihat menyerbu loket. Alhasil antrian memanjang meski acara belum dimulai.
Demikian suasana yang terjadi di Battle of the Toys 2019. Battle of the Toys 2019 resmi dibuka pada 31 Agustus 2019 pukul 10 pagi. Event ini diselenggarakan selama 2 hari, yaitu tanggal 31 Agustus sampai 1 September 2019 di JIEXPO Kemayoran Hall B3. Hari pertama Battle of the Toys dilaksanakan dari pukul 10.00 sampai 21.00 WIB dan hari kedua dilaksanakan pukul 10.00 hingga 20.00 WIB.
Battle of toys merupakan pameran mainan terbesar di Indonesia, berbagai jenis mainan dipamerkan, mulai dari Action Figure, Nendroid, Cosbaby, Gunpla, Plastic Model Kit, dan masih banyak lagi. Selain itu karakter yang ada juga beragam, mulai dari Avengers, Anime, Gundam, beragam Tokusatsu, dan lainnya. Event ini sangat dinantikan oleh pengunjung karena terdapat berbagai penawaran menarik, terdapat diskon yang dimulai dari 15% hingga 70%! Disamping penawaran yang menarik, BOTT 2019 juga menjual mainan eksklusif yang super keren.
Event Battle of the Toys 2019 tidak hanya menjadi pameran untuk berbagai jenis mainan, karena pada event ini terdapat berbagai acara lainnya yang bisa diikuti oleh pengunjung. Salah satu acara yang menarik perhatian adalah lucky draw, karena hadiah yang didapatkan juga sangat fantastis. Kalian dapat mengikuti lucky draw dengan membeli tiket masuk. Selain dari tiket masuk, kalian juga bisa mengikuti lucky draw di Electronic City dengan belanja minimal 500 ribu rupiah dan masih banyak lagi booth lainnya yang mengadakan lucky draw.
Selain mainan, terlihat di depan pintu masuk event, terdapat 2 buah mobil mewah yang terpampang dengan gagah. Tidak salah lagi, mereka adalah Ferrari dan Porsche. Ferrari adalah sebuah produsen mobil super dan mobil balap asal Italia dengan performa tinggi, didirikan oleh Enzo Ferrari pada tahun 1929, sebagai “Scuderia Ferrari“. Lalu, Porsche adalah sebuah produsen otomotif asal Jerman yang berspesialisasi di produksi mobil sport, SUV, dan sedan. Kedua mobil ini juga terkenal dengan harganya yang fantastis.
Battle of the Toys 2019 juga menjadi ajang pertemuan komunitas mainan. Beberapa diantaranya adalah DX comunity, komunitas TCG pokemon, Touken Ranbu, Gundam, Marvel, dan lainnya. Bagi pengunjung yang ingin ikut ke dalam komunitas, beragam booth komunitas dapat menjadi media untuk mengenal dan bergabung ke dalam komunitas tersebut.
Booth virtual reality memiliki daya tarik tersendiri. Permainan yang menantang visual pemain membuat virtual reality memiliki banyak penggemarnya. Langkanya virtual reality di kalangan masyarakat, membuat free trial vr di Battle of the Toys 2019 ramai dikunjungi. Bagi kalian yang sangat ingin bermain virtual reality, di event ini kalian dapat mencobanya secara gratis.
Untuk kalian gacha lovers, Battle of the Toys 2019 menyediakan berbagai jenis mesin gacha yang bisa kalian mainkan. Harga untuk 1 token sekitar 20 ribu rupiah, dan untuk gacha diperlukan 2 hingga 4 token. Ada Touken Ranbu, Pokemon, Doraemon, Kamen Rider, One Piece, dan masih banyak lagi.
Selesai berburu mainan yang diinginkan, saatnya beristirahat sejenak sebelum melanjutkan keseruan lainnya di Battle of the Toys 2019. Disini terdapat beragam booth yang menjual makanan dan minuman. Beberapa diantaranya adalah Yoshinoya, Le Mineral, teh pucuk, let’s go chicken, Tora café, Marumaruchi Takoyaki, Kin no Tori Kara, dan lain-lain. Menu makanan disini rata-rata identik dengan makanan Jepang seperti takoyaki, okonomiyaki, karage, dan lainnya.
Melepas perburuan sejenak, pengunjung menuju stage untuk menyaksikan Fortnite performance. Fortnite merupakan sebuah video game tahun 2017 yang dikembangkan oleh Epic Games. Permainan yang sedang viral belakangan ini, karena setiap karakternya memiliki tarian yang unik.
Lalu, ada workshop Gunpla by Anupong. Anupong merupakan master rakit Gunpla yang berasal dari Thailand. Pada event Battle of the Toys ini, ia mengajarkan bagaimana cara merakit dan membuat Gunpla menjadi super keren dengan modifnya. Bagi pecinta Gundam, kalian bisa belajar melalui workshop dari Anupong ini.
Acara selanjutnya menjadi acara yang ditunggu-tunggu. Karena Battle of the Toys 2019 mengundang para guest star, Ishiguro Hideo, Mochizuki Yuta, dan Yoffy dari Psychic Lover. Event ini dimanfaatkan oleh para fans untuk berinteraksi dengan idola mereka. Ishiguro Hideo dan Mochizuki Yuta membuka tanya jawab dengan para fans. Fans yang datang juga sangat antusias untuk berkomunikasi dengan idolanya. Dari arah kanan, kiri , dan tengah, banyak tangan yang terangkat karena ingin di notice sang idola. Ini merupakan kesempatan emas untuk para fans karena belum tahu kapan mereka akan datang lagi ke Indonesia.
Yoffy sang vokalis dari Psychic Lover tampil di panggung dengan membawakan beberapa lagu, salah satunya yaitu On the Road (Gogo Sentai Boukenger) dan Vanguard Fight (Cardfight! Vanguard). Psychic Lover sebelumnya terdiri dari 6 anggota, tetapi hanya Yoffy dan Imajo yang masih bertahan. Pada event kali ini Imajo sang gitaris tidak bisa datang karena ada suatu halangan. Meskipun salah satu anggota tidak bisa datang, penampilan Yoffy di event Battle of the Toys kali ini juga membuat suasana menjadi pecah! Para fans juga ikut menyanyi, sambil bersorak dan bergoyang mengikuti ritme lagu yang dibawakan.
Seperti event lainnya, Battle of the Toys 2019 juga terdapat Cosplay Competition. Berbagai karakter ditampilkan sesuai kreasi dan keinginan setiap pesertanya. Beberapa karakter diantaranya adalah Street Fighter, Pirate of Caribbean, dan masih banyak lagi. Semua peserta menampilkan penampilan yang sangat bergengsi. Selain menjadi ajang untuk unjuk gigi, hadiah yang bernilai cukup besar, yaitu berupa uang tunai jutaan rupiah, sehingga membuat semua peserta menampilkan yang terbaik.
Acara yang memikat para pecinta mainan adalah sesi lelang. Tahun ini ITCC (Indonesian Trading Cards Community) membuka lelang kartu di Battle of the Toys 2019. Tawaran demi tawaran dilontarkan oleh para pengunjung. Para penawar memastikan bahwa harga yang ditawarkan menjadi harga yang tertinggi. Seperti sedang berkompetisi, ada saatnya senang saat tawaran menjadi yang tertinggi. Namun kecewa saat ada yang mampu membayar lebih dari yang ditawarkan. Para penawar rela mengeluarkan uang puluhan ribu hingga ratusan ribu rupiah untuk mendapatkan kartu yang diinginkan. Berbagai alasan menjadi jawabannya, salah satu yang utama karena seri kartu tersebut langka alias limited.
Meski tidak semua buruan pengunjung berhasil didapatkan, namun antusias dan kegembiraan terpancar dari para pengunjung. Lelah dan usaha terbayar sudah dengan beragam kegiatan yang memanjakan pengunjung. Berkantung-kantung mainan pun menjadi buah perjuangan dari perburuan di Battle of the Toys 2019. Sukses menjadi kata dari tim Nippon Club kepada Battle of the Toys 2019 ini. Terima kasih kepada pihak BOTT 2019 atas kesempatan yang diberikan kepada Nippon Club untuk melihat keseruannya. Nantikan hasil liputan kami untuk hari kedua yang merupakan hari terakhir dari event Battle of the Toys 2019 dan sampai jumpa!
Penulis: Yaya
Editor: Zhe