PMB ALAM SUTRA 2024

Gambar 1. Dokumentasi Pemenang Games Kahoot

Shalat jumat

Kegiatan sholat Jumat berjamaah yang dilaksanakan pada hari Jumat, 26 Juli-6 September 2024, pukul 11.44 WIB, berlangsung di Masjid At-Taqwa, yang terletak di lantai dasar Gedung Universitas BINUS Alam Sutera. Dalam suasana penuh khusyuk, seluruh mahasiswa muslim mengikuti ibadah shalat Jumat dengan antusiasme tinggi. Kegiatan ini tidak hanya sekedar memenuhi kewajiban ibadah, tetapi juga bertujuan untuk membangun lingkungan yang saling mendukung dan memperkuat ukhuwah (persaudaraan) di antara mahasiswa.

Rangkaian Kegiatan PMB: 26 Juli – 6 September

Sejak Jumat pertama, 26 Juli 2024, kegiatan PMB telah dimulai dengan semangat yang membara. Setiap Jumat, mahasiswa baru diberikan kesempatan untuk mendalami tema “Sukses di Usia Muda dalam Islam” yang diisi oleh Bu Aisyah. Melalui serangkaian sesi yang interaktif dan inspiratif, para peserta diajak untuk menggali nilai-nilai keislaman yang relevan dengan pencapaian di dunia modern.

Gambar 2. Dokumenatasi Selama Bu Aisyah memberi Materi

Kesimpulan

Rangkaian kegiatan religious hours ini telah menciptakan pengalaman yang tak terlupakan bagi mahasiswa baru BINUS University@Alam Sutera. Dengan pendekatan yang interaktif dan penuh semangat, para peserta tidak hanya belajar tentang sukses di usia muda dalam perspektif Islam, tetapi juga membangun ikatan persaudaraan yang kuat di antara mereka. Setiap Jumat menjadi momen refleksi dan pertumbuhan, membentuk generasi muda yang siap menghadapi tantangan dunia dengan nilai-nilai keislaman yang kokoh.

Penulis :

1.Annisa Meta Nadjwa – Information System, B27

Staf Divisi Media MT Al-Khawarizmi Region Alam Sutera 2023/2024

2. Putri Iqlima Maharani – Information System, B27

Staf Divisi Media MT Al-Khawarizmi Region Alam Sutera 2023/2024