Workshop MT Al – Khawarizmi 2022 “Basic Arabic Learning”
Bismillahirrohmaanirrohiim.
Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Alhamdulillahi rabbil al’amiin. Puji syukur kita panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah memberikan kita kenikmatan baik itu nikmat iman, islam, dan sehat wal ‘afiat sehingga dengan segala upaya, kami dari organisasi MT Al-Khawarizmi dapat melaksanakan kegiatan Workshop MT Al – Khawarizmi 2022 dengan lancar.
Workshop merupakan periode diskusi atau sesi praktik tentang topik tertentu di mana sekelompok orang berbagi pengetahuan atau pengalaman mereka tentang sebuah materi yang akan dibahas dalam perkumpulan tersebut.
Tahun ini, workshop yang dibawakan oleh MT Al – Khawarizmi, selaku Organisasi Islam di BINUS University, yaitu “Basic Arabic Learning”. Seperti yang kita tahu, kitab suci Al – Qur’an menggunakan bahasa arab. Namun, banyak masyarakat, bahkan mahasiswa yang beragama islam yang tidak mengetahui beberapa arti – arti yang ada dalam bahasa arab tersebut. Oleh karena itu, dengan diadakannya “Basic Arabic Learning” ini partisipan dapat memahami beberapa kalimat dalam bahasa arab.
Tujuan dari diadakannya workshop ini yaitu untuk menambah wawasan kepada para peserta tentang bagaimana cara berbahasa arab. Dimulai dari cara baca per-katanya (Harakat), kalimat – kalimat yang sering digunakan, dan pentingnya berbahasa arab.
Minggu, 12 Juni 2022
Minggu, 12 Juni 2022, telah terlaksana kegiatan Workshop dengan topik “Basic Arabic Learning”. Pada pukul 13.00 WIB, acara dibuka oleh Harura Cendekia dan Dimas Dani Zaini sebagai MC.
MC menghimbau peserta untuk mengisi link entry ticket sebagai salah satu syarat untuk mendapatkan benefit yang ditawarkan yaitu poin SAT. Lalu, dilanjutkan dengan pembacaan peraturan saat Workshop berlangsung agar dapat ditaati bersama selama acara berlangsung. Tidak lupa pula diikuti dengan sambutan oleh Shaquille Javier Ja’afar sebagai PIC Acara Workshop dan Nisfu Damareodito Isnawan sebagai ketua kegiatan Workshop MT Al – Khawarizmi 2022.
Pembacaan Rules Workshop oleh MC
Sambutan PIC Acara Workshop
Sambutan Ketua Pelaksana Acara Workshop
Acara dilanjutkan dengan pemberian materi oleh Mr. Dasep Munirul Hakim sebagai pembicara pada acara workshop. Pemberian materi yang dibawakan oleh Mr. Dasep Munirul Hakim dimulai dari motivasi, keuntungan belajar “Bahasa Arab”, Kendala yang dihadapi dalam belajar “Bahasa Arab”, dan dilanjutkan dengan materi utama.
Pembacaan Biodata Pembicara oleh MC
Pemberian Materi “Basic Arabic Learning” oleh Mr. Dasep Munirul Hakim
Setelah sesi pemberian materi, maka selanjutnya akan dilanjutkan oleh sesi praktek yang akan diikuti oleh seluruh peserta untuk menjawab beberapa arti bahasa arab yang sudah disebutkan oleh Mr.Dasep Munirul Hakim.
Sesi Praktek oleh Mr. Dasep Munirul Hakim
Setelah sesi praktek, maka selanjutnya akan dilanjutkan oleh sesi tanya jawab yang akan diikuti oleh seluruh peserta yang ingin menanyakan seputaran bahasa arab dan lain sebagainya.
Sesi QnA (Tanya Jawab) oleh Mr. Dasep Munirul Hakim
Setelah sesi QnA, maka acara ini sudah berada di penghujung waktu, sebelum ditutup acara ini, panitia dokumentasi melakukan sesi dokumentasi.
Sesi Dokumentasi oleh Panitia Dokumentasi
Sebelum acara diakhiri, MC menghimbau kepada seluruh peserta untuk tidak lupa mengisi link exit ticket agar para peserta binusian mendapat SAT Poin, dan peserta non – binusian untuk mengisi evaluasi.
Pengisian Link Exit Ticket
Acara pun ditutup pada pukul 15.20 WIB dengan pembacaan do’a penutup dan himbauan oleh MC kepada peserta untuk mengisi link exit ticket sebagai tanda bukti kehadiran. Sekian acara Workshop 2022 yang telah kami jalankan. Semoga menjadi manfaat bagi para peserta maupun panitia yang hadir.
Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.