Syarat Sah Wudhu (2/6)

Bismillahirrohmanirrohiim

Assalamu’alaikum Warohmatullahi Wabarokatuh

Artikel ini merupakan artikel kedua yang membahas tentang kelanjutan dari artikel “Perbaiki Hidup Dengan Perbaiki Sholat!”. Dengan membahas apa saja yang menjadi Syarat Sah Wudhu

Menurut kitab Safinatunnajah. Syarat Sah wudhu terdapat 10.

Syarat– Syarat Wudhu ada sepuluh, yaitu:

1- Islam.
2- Tamyiz (cukup umur dan ber’akal).
3- Suci dari haidh dan nifas.
4- Lepas dari segala hal dan sesuatu yang bisa menghalang sampai air ke kulit.
5- Tidak ada sesuatu disalah satu anggota wudhu` yang merubah keaslian air.
6- Mengetahui bahwa hukum wudhu` tersebut adalah wajib.
7- Tidak boleh beri`tiqad (berkeyakinan) bahwa salah satu dari fardhu–fardhu wudhu` hukumnya sunnah (tidak wajib).
8- Kesucian air wudhu` tersebut.
9- Masuk waktu sholat yang dikerjakan.
10- Muwalat

#ServeUmmahToGetJannah
#MTBinus
#Selfreminder

Muhammad An-Anfal Al Kautsar