KEJURNAS VI PPS BETAKO MERPATI PUTIH FEBRUARI 2018

Perguruan Pencak Silat Bela Diri Tangan Kosong (PPS Betako) merupakan warisan budaya penginggalan nenek moyang bangsa Indonesia yang pada awalnya merupakan ilmu beladiri rahasia keraton yang diwariskan secara turun menurun, sehingga rakyat jelata tidak diperbolehkan untuk mempelajarinya. Namun, atas wasiat Sang Guru (Saring Hadi Poernomo grat X) ilmu Merpati Putih diperkenankan disebarluaskan dengan maksud untuk ditumbuh kembangkan agar berguna bagi bangsa dan negara.

Pada tanggal 8 – 11 Februari 2018 lalu, salah satu anggota (Muhammad Ardian) UKM Merpati Putih Bina Nusantara telah mengikuti kejuaran nasional ke-VI PPS Betako Merpati Putih 2018 di Pusat Pendidikan Zeni (PUSDIKZI) TNI-AD Bogor. Tema dari kejuaraan ini yaitu, “Kejuaraan Nasional ke-VI PPS Betako Merpati Putih 2018 sebagai usaha mengembalikan hakekat dan eksistensi perguruan melalui peningkatan mutu, disiplin, loyalitas, kehormatan pesilat dan kualitas organisasi, serta mempererat persaudaraan sesama anggota PPS Betako Merpati Putih”.

Berikut foto kondisi gelanggang

Berikut foto persiapan sebelum perlombaan

Berikut foto saat perlombaan