LKMM 2017

Latihan Kepemimpinan dan Manajemen Mahasiswa (LKMM)

Oleh : Mr. Petrus Lakonawa, S.S., M.Th.

Stephen R. Covey dalam bukunya “The Seven Habits of Highly Effective People” menggambarkan bahwa salah satu kebiasan dari orang yang sangat efektif adalah yang mengambil waktu dari kegiatan rutinnya untuk mengembangkan diri secara terus menerus. Ia menyebut kebiasaan ini dengan istilah ‘sharpen the saw’, laksana penebang pohon yang selalu menyediakan waktu untuk mengasah gergaji agar dapat bekerja secara efektif.

Pelatihan dan pembelajaran adalah bagian dari proses bekerja. Orang menjadi lebih mahir bekerja jika dia mau belajar bekerja. Demikianpun seorang pegiat organisasi, untuk dapat memimpin dan menjalankan organisasi dengan baik dibutuhkan program pelatihan yang sesuai. Sebagai center yang dipercayakan untuk membina Organisasi Kemahasiswaan, SCDC (Student Creativity Development Center), mengembangkan Latihan Kepemimpinan dan Manajemen Mahasiswa (LKMM) sebagai forum pelatihan bagi para pengurus dan organisasi yang ada di Binus University.

Pelatihan LKMM diklasifikasi menurut tingkatan-tingkatan sebagai berikut :

I. LKMM Tingkat Basic yang diperuntukkan kepada para aktivis dan calon
aktivis.

1. PRIME (Priority and Time Management)
2. COMMET (Communication, Teamwork & Emotional Intelligence)

II. LKMM Tingkat Intermediate yang diperuntukkan kepada para
pengurus.

1. BASIC ORGANIZATION MANAGEMENT (BOM)
a) Event Management for Student Organization
b) Legal Management in Student Organization Activities
c) Secretarial Matters
d) Personal Financial Management, Compliance &
Risk Management for Student Organization

2. LEADING
(Leadership, Planning & Organizing, Creative Thinking,
Problem Solving & Decision Making)

III. LKMM Tingkat Advanced : HIGH IMPACT LEADERSHIP

‘BINUS WAY’, yang diberikan kepada para Dewan Pengurus Inti.

Pelatihan-pelatihan ini dimaksudkan untuk memperkaya para pegiat Organisasi Kemahasiswaan dalam kegiatan berorganisasi agar mereka semakin terarah dalam mengembangkan potensi dan keterampilan berorganisasi, keterampilan manajemen dan keterampilan memimpin demi mempersiapkan mereka menjadi Global Leaders di masa depan. Selain itu, LKMM menghadirkan beberapa manfaat istimewa bagi para peserta seperti Poin Student Activity Transcript (SAT) dan jaringan antar para aktivis dan pengurus Organisasi Kemahasiswaan dan lebih dari itu untuk mengembangkan Global Employability and Entrepreneurial Skills (Global EES) para peserta.