MENGULAS FILOSOFI PAKAIAN ADAT KE PURA PEREMPUAN DAN LAKI-LAKI BALI

Sumber : https://www.istockphoto.com/id/ilustrasi/bali- woman

Written By : I Gusti Ayu Tresza Dharmayani

Pernahkan kalian melihat pada saat di Bali umat Hindu ke pura menggunakan pakaian adat. Penggunaan pakaian adat ketika akan pergi ke pura merupakan kewajiban guna menjaga kesakralan pura. Dibalik helaian pakaian adat tersebut memiliki maknanya masing-masing.

Pakaian adat ini dibedakan menjadi 2, yakni pakaian perempuan dan laki-laki. Untuk lebih jelasnya mari kita simak penjelasan berikut:

Pakaian adat perempuan terdiri atas:

  • Kamen

Kamen adalah salah satu pakaian adat yang digunakan seagai pengganti celana dan pengganti penutup kaki. Kamen merupakan selembar kain yang selalu digunakan warga Bali di setiap acara adat.

  •      Kebaya

Para perempuan Bali juga mengenakan kebaya untuk berbagai kegiatan seperti ke Pura dan juga ke acara adat lainnya. Kebaya masa kini juga memiliki model beragam dan unik-unik.

  • Selendang(Senteng)

Selendang adalah bagian dari Pakaian Adat Bali. Selendang juga bisa disebut senteng dalam bahasa Bali. Selendang biasa digunakan oleh laki-laki maupun perempuan Bali.

 

Pakaian laki-laki terdiri atas:

  • Kamen(Kain)

Para laki-laki juga memakai kamen(kain) tetapi lipatan kamen melingkar dari kiri kekanan karena laki-laki merupakan pemegang Dharma(kebaikan).

  • Kancut(Lelancingan)

Kancut dengan ujung lancip ini sebaiknya dipakai hingga menyentuh tanah. Tujuannya adalah penghormatan kepada ibu pertiwi.

  • Saputan(Kampuh)

Gunanya adalah penghadang musuh yang berasal dari luar. Saput ini digunakan melingkar berlawanan arah jarum jam.

  • Baju(Kwaca)

Baju ini menunjukkan rasa syukur dengan meperindah diri.

  • Udeng(Destar)

Udeng digunaka pada kepala sebagai pencegah adanya rambut rontok yang dapat menodai kesucian pura nantinya.

Begitulah penjelasan mengenai pakaian adat Bali ke pura yang memiliki makna pada setiap bagiannya.

 

Referensi:

Google. (n.d.). MemahamiPakaianAdatBaliDariMakna,Jenis,DanUnsurnya-Daerah Katadata.co.id. Google. Retrieved October 18, 2021, from https://www.google.com/amp/s/katadata.co.id/amp/iftitah/berita/615ac4e23039d/mema hami-pakaian-adat-bali-dari-makna-jenis-dan-unsurnya.

RedDoorz. (2020, November 23). MaknaPakaianAdatBaliyangHarusKamuTahu. RedDoorz

Blog. Retrieved October 18, 2021, from https://www.reddoorz.com/blog/id/feature/makna-pakaian-adat-bali-yang-harus-kamu- tahu.

Google. (n.d.). Macam-MacamPakaianAdatBali,FungsidanMaknadiBaliknya. Google.

Retrieved October 18, 2021, from https://www.google.com/amp/s/wolipop.detik.com/fashion-news/d-5515281/macam- macam-pakaian-adat-bali-fungsi-dan-makna-di-baliknya/amp.