CINEMATOGRAPHY 2018

Pada bulan maret lalu, KMBD mengadakan sebuah kegiatan bernama Cinematography.  Cinematography merupakan sebuah ilmu yang membahas tentang cara menangkap gambar menggunakan kamera lalu digabungkan menjadi satu alur cerita.

Pada kegiatan cinematography ini diisi oleh Ko Dicky Salim atau yang biasa kita kenal dengan nama Yong Nato. Kegiatan ini dilaksanakan setiap jumat pada tanggal 2 Maret, 9 Maret, 16 Maret, dan 23 Maret 2018 dan dimulai dari jam 13.00 – 15.00 WIB.

Dengan mengikuti kegiatan ini peserta bisa mendapat banyak sekali benefit seperti pengetahuan mengenai cinematography dan pengalaman dalam pembuatan film. Kegiatan pertama dari event Cinematography yang dilaksanakan pada tanggal 2 Maret 2018 merupakan pelatihan pembuatan naskah. Di kegiatan ini pembicara mengajarkan cara menulis naskah seperti format penulisan, pencarian ide untuk membuat sebuah cerita dan masih banyak lagi.

Pada pertemuan kedua yang dilaksanakan di tanggal 9 Maret, kegiatan yang dilakukan adalah belajar bagaimana cara pengambilan gambar (shoot), serta mempelajari berbagai aturan dan tekniknya.

Di minggu ketiga pada tanggal 16 Maret, para peserta Cinematography belajar mengenai editing dengan Adobe premiere, untuk selanjutnya digunakan dalam mengedit film.

Dan pada Minggu terakhir pada tanggal 23 Maret, kegiatan yang dilakukan para peserta Cinematography adalah belajar mengenai manajemen produksi dasar, seperti hal apa saja yang dibutuhkan sebelum melakukan shooting, sewaktu shooting dan setelah selesai shooting. Selain itu dibahas juga hal-hal yang diperlukan dan siapa aja yang diperlukan dalam pembuatan film, seperti sutradara, produser, DOP, dan lain lain.

Setelah selesai kegiatan pelatihan dari Cinematography ini, para peserta dan panitia akan membuat sebuah film pendek yang berdurasi kurang lebih 20 menit yang tentunya akan diupload di youtube KMBD. Jadi, jangan lupa saksikan short movie karya KMBD!