CONFUCIAN SERVICE 27 OKTOBER 2024

HARI SUMPAH PEMUDA

     Keluarga Besar Mahasiswa Khonghucu (KBMK) BINUS telah melaksanakan Confucian Service 2024 di Lithang Bakti MAKIN Pondok Cabe yang berada di Pondok Cabe Udik, Tangerang Selatan. Dengan tema besar “Dunia dalam Cerita dan Tradisi”. Tema kali ini berkaitan dengan Hari Sumpah Pemuda yang bertujuan menyatukan berbagai suku, bahasa, dan budaya dalam semangat satu bangsa dan satu tanah air sehingga dapat menggambarkan nilai-nilai seperti persatuan, perjuangan, dan identitas budaya yang sangat relevan dengan makna hari Sumpah Pemuda, yang diperingati setiap tanggal 28 Oktober.

     Pada pertemuan kelima, tepatnya pada hari Minggu, 27 Oktober 2024, kami memberikan materi tentang “Hari Sumpah Pemuda”. Kami menyampaikan materi mengenai pengertian, nilai-nilai, dan pentingnya memperingati Hari Sumpah Pemuda, makna kemerdekaan yang terkait dengan pembangunan pasca, serta tantangan dan peluang kemerdekaan RI. Kami meminta bantuan seorang peserta untuk membantu membacakan satu ayat suci yang telah ditentukan. Kemudian kami menjelaskan keterkaitan ayat tersebut dengan materi hari Sumpah Pemuda yang telah disampaikan.

     Dalam kegiatan kali ini, kami menampilkan video tentang dongeng tanah Jawa. Setelah menonton video, kami mengajak seluruh peserta untuk melakukan ice breaking bersama. Pada ice breaking kali ini, kami bermain games singkat yaitu tebak lagu yang membuat mereka kembali bersemangat sampai akhir acara. Setelah waktu ice breaking habis, kegiatan diakhiri dengan sesi pemberian plakat kepada pihak Lithang Bakti MAKIN Pondok Cabe yang telah mengizinkan KBMK untuk melaksanakan Confucian Service disana, doa penutup dan dokumentasi bersama dengan seluruh panitia dan peserta. Kegiatan berjalan dengan baik dan lancar, panitia dan peserta terlihat aktif dari awal hingga akhir. Kami harap dengan adanya penyampaian materi tentang hari Sumpah Pemuda ini dapat menambah wawasan kita semua. Shanzai!

      Sampai bertemu di event KBMK selanjutnya! Bye-byee ^^

Geby Imelda Aryanto