Bubuk Mesiu, Salah Satu Penemuan Terbesar Bangsa Tiongkok
Sumber:
Para penggemar anime Dr. Stone tentu sudah tidak asing lagi dengan yang namanya bubuk mesiu, salah satu senjata sains paling pertama yang dibuat Senku dan kawan-kawan untuk menghadapi Tsukasa serta ambisinya irasionalnya. Di kehidupan nyata, bubuk hitam berdaya ledak rendah inilah yang menjadi cikal bakal terciptanya kembang api serta pelopor propelan senjata api. Namun, jika ditelusuri sejarahnya, penemuan bubuk mesiu sendiri merupakan hal yang tidak disengaja.
Literatur-literatur mencatat bahwa semuanya bermula dari masa pemerintahan Dinasti Han, Tiongkok kuno, di mana Kaisar Wu (156-87 SM) memerintahkan para alkemis alias ahli kimia untuk mencari ramuan rahasia hidup abadi. Selama berabad-abad pula, eksperimen demi eksperimen terus dilakukan, bahkan setelah tampuk pemerintahan silih berganti. Dalam eksperimennya, para alkemis menggunakan bahan-bahan obat, seperti belerang yang dipercaya ampuh mengobati penyakit kulit. Hingga akhirnya, pada abad ke-8, di masa pemerintahan Dinasti Tang, sebuah ramuan yang jauh melenceng dari tujuan awal berhasil ditemukan.
Huo yao, demikian istilah orang-orang Tiongkok untuk menyebut bubuk mesiu, diracik dengan cara mencampurkan empat bahan, yakni arang, belerang dan kalium nitrat atau yang umum dikenal sebagai asam sendawa serta sedikit gula untuk meningkatkan potensinya.
Penulis : Wyly Setiawan
Referensi
Helmenstine, A. M. (2019, June 6). Gunpowder Facts, History and Description. ThoughtCo. Retrieved April 19, 2022, from https://www.thoughtco.com/gunpowder-facts-and-history-607754
Kido, Y. (Writer). (2019, Juli 26). Fire the Smoke Signal (狼煙をあげろ Noroshi o Agero) (S. Iino, Director) (Season 2, Episode 4) [TV series episode]. In Dr. Stone. TMS Entertainment.
Sicca, S. P. (2021, November 2). Sejarah Bubuk Mesiu, Cikal Bakal Senjata Api di Dunia Halaman all – Kompas.com. Kompas Internasional. Retrieved April 19, 2022, from https://internasional.kompas.com/read/2021/11/02/162237770/sejarah-bubuk-mesiu-cikal-bakal-senjata-api-di-dunia?page=all