MINGDE 25 OKTOBER 2024

Relevansi Modern Agama Khonghucu

Pembicara: Dq. Ponnie Wijaya

      Pada hari Jumat, 25 Oktober 2024, KBMK BINUS University kembali mengadakan kegiatan Ming De yang berlokasi di BINUS University Kampus Anggrek di ruang kelas 402, yang diselenggarakan pada pukul 11.20 WIB. Pembicara dalam Ming De hari ini adalah Dq. Ponnie Wijaya. Topik yang dibahas oleh beliau adalah “Relevansi Modern Agama Khonghucu”.

     Pada awalnya, Dq. Ponnie memaparkan tentang watak sejati manusia yang pada dasarnya bersifat baik. Kemudian, beliau juga membahas tentang mengapa agama Khonghucu ditinggalkan oleh anak-anak muda. Selain itu, dijelaskan pula mengenai pandangan banyak orang yang salah terkait sajian yang harus ada di meja peribadahan. Sebagai contoh, banyak orang yang masih berfikir “sajian yang ada di meja/altar harus sangat lengkap dan banyak”, tetapi kenyataannya tidak seperti itu letakkan saja semampu kita tidak perlu terlalu banyak dan lengkap. Setelah itu ada sesi tanya jawab untuk para Daoqin yang hadir dan Ming De diakhiri dengan dokumentasi.

       Demikian news Ming De untuk minggu ini. Saya harap news kali ini dapat berguna untuk kalian semua. Shanzai! Sampai jumpa di Ming De selanjutnya.

Kelvin Fardiman