Confucian Service 2021 (“Mengenal Indonesia dan Tradisi Etnis Tionghoa”)

Confucian Service merupakan acara tahunan KBMK (Keluarga Besar Mahasiswa Khonghucu) yang telah dilaksanakan beberapa waktu lalu. Tepatnya kegiatan Confucian Service telah berlangsung selama 3 hari yaitu pada tanggal 30 Mei, 6 Juni, dan 13 Juni 2021. Pada kegiatan Confucian Service tahun ini, KBMK BINUS University berkesempatan bekerja sama dengan pihak Tim Pendidikan Dasar MATAKIN yang biasa menyelenggarakan Sekolah Minggu Nasional. 

Di tengah Pandemi COVID-19 ini, kami memiliki kesempatan yang terbilang langka dengan berpartisipasi ke dalam kegiatan Sekolah Minggu Nasional yang diadakan secara online. Para peserta merupakan anak – anak sekolah minggu yang tersebar di berbagai wilayah Indonesia. Kami berkesempatan untuk mengajar atau berbagi ilmu dengan anak – anak TK dan SD yang biasa menghadiri sekolah minggu. Setiap pertemuan terbagi menjadi 2 sesi yaitu, sesi pertama untuk anak – anak yang berada pada tingkatan kelas 4 hingga 6 SD dan sesi kedua untuk anak – anak yang berada pada tingkatan TK dan kelas 1 hingga 3 SD.

Pada tanggal 30 Mei, kami menyampaikan materi mengenai Pancasila dengan harapan para peserta yang merupakan anak – anak usia dini mengenal Pancasila yang merupakan pedoman Bangsa Indonesia serta merayakan Hari Lahir Pancasila yaitu 1 Juni. Dilanjut pada tanggal 6 Juni materi yang disampaikan adalah Aku Anak Indonesia yang diharapkan dapat menanamkan jiwa nasionalisme kepada para peserta. Dan terakhir, pada tanggal 13 Juni kami menutup acara dengan menyampaikan materi mengenai Peh Cun atau Duan Yang yang merupakan salah satu tradisi etnis Tionghoa yang biasa diperingati dengan makan Bakcang.

Kami berharap melalui kegiatan ini para peserta dapat menambah pengetahuan yang berkaitan dengan Bangsa Indonesia agar dapat menumbuhkan rasa nasionalisme sejak dini, serta dapat menambah wawasan terkait tradisi dari etnis Tionghoa serta menumbuhkan rasa nasionalisme sejak dini. Kami juga ingin menyampaikan rasa terima kasih kami kepada pihak Pengurus Sekolah Minggu Nasional yang bersedia membantu kami dan memberikan kami kesempatan berharga untuk mengajar dan belajar bersama.

Pertemuan 1 (30 mei 2021 – Pancasila)

 

Pertemuan 2 ( 6 Juni 2021 – Aku Anak Indonesia )

 

Pertemuan 3 ( 13 Juni 2021 – Duan Yang )