Anjangsana 2020
Menuntut ilmu dan mengembangkan diri dapat dilakukan dengan berbagai cara. Tidak hanya terbatas pada ilmu yang diperoleh dalam perkuliahan, kegiatan organisasi juga dapat menjadi wadah untuk mengembangkan diri dan memperluas wawasan. Saat ini, kemajuan teknologi telah mendukung pembelajaran secara virtual yang dilakukan secara online baik secara live ataupun tidak.
Anjangsana merupakan acara tahunan yang diselenggarakan oleh Keluarga Besar Mahasiswa Khonghucu (KBMK) Binus University yang bertujuan untuk memberikan pendalaman materi bagi para anggotanya mengenai ajaran dan budaya agama Khonghucu. Dalam kegiatan Anjangsana yang akan diselenggarakan tahun ini kami mengusung tema Lun Gi: Jilid VII: 25 “Ada empat hal di dalam ajaran nabi: Pengetahuan Kitab, Perilaku, Kesatyaan dan Dapat Dipercaya”.
Pada masa pandemi ini, seluruh kegiatan perkuliahan dan kegiatan organisasi diselenggarakan secara online dengan tujuan meminimalisir penyebaran virus. Dikarenakan keadaan tersebut, Keluarga Besar Mahasiswa Khonghucu (KBMK) Binus University memutuskan untuk menyelenggarakan kegiatan Anjangsana secara virtual dengan memanfaatkan teknologi yang ada. Pemberian materi akan disebarluaskan melalui video kepada peserta dengan dilanjutkan Pretest dan Postest kepada peserta untuk mengukur tingkat kepahaman peserta.
Link video : https://bit.ly/3cHjlAY