Latihan Dasar Kepemimpinan Aktivis (LDKA) ISG BINUS 2025
Jakarta, 22 Desember 2025 – ISACA Student Group (ISG) BINUS kembali menyelenggarakan kegiatan pengembangan karakter dan kepemimpinan melalui Latihan Dasar Kepemimpinan Aktivis (LDKA) ISG BINUS 2025. Kegiatan ini menjadi salah satu agenda penting dalam membekali para aktivis baru dengan pemahaman mendasar mengenai kepemimpinan, organisasi, serta nilai-nilai yang dijunjung oleh ISG BINUS.
LDKA 2025 mengusung tema “Dive into Leadership, Rise to Inspire Together with ISG BINUS”, yang merepresentasikan semangat untuk mendalami makna kepemimpinan serta tumbuh bersama dalam membangun organisasi yang berdampak. Kegiatan ini dilaksanakan di Ruang 800, BINUS University Kampus Anggrek, dan dihadiri oleh 28 aktivis, 20 panitia, serta 1 alumni ISG BINUS, yaitu Kak Michael, yang turut berbagi pengalaman dan inspirasi.
Acara dimulai pada pukul 09.00 WIB dan dipandu oleh dua Master of Ceremony, Inggriet Hucelin dan Chaterine Agata, yang berhasil menciptakan suasana acara yang hangat, tertib, dan penuh semangat. Rangkaian kegiatan diawali dengan sambutan dari Freddy Wijaya, selaku President ISG periode 2025/2026, yang menyampaikan harapan agar seluruh aktivis dapat menjadikan LDKA sebagai pondasi awal untuk bertumbuh, berkontribusi, dan berkomitmen dalam organisasi. Sambutan selanjutnya disampaikan oleh Bryan Jeremiah, selaku Project Manager LDKA sekaligus President ISG periode 2026/2027, yang menekankan pentingnya proses pembelajaran dan kolaborasi dalam membentuk karakter kepemimpinan yang kuat.
Memasuki sesi materi, terdapat 4 materi utama yang disampaikan oleh para pembicara. Materi pertama dibawakan oleh Bryan Jeremiah, yang membahas gambaran umum mengenai ISACA Student Group BINUS, mulai dari visi dan misi, value yang dijunjung, program kerja yang dijalankan, hingga jenis-jenis rapat yang ada dalam organisasi. Materi ini bertujuan untuk memberikan pemahaman dasar kepada para aktivis mengenai struktur dan arah organisasi.
Materi kedua disampaikan oleh Gracella Christine Jiantono, yang membawakan topik Administrasi dan Finance. Dalam sesi ini, peserta diperkenalkan dengan berbagai dokumen administratif penting seperti proposal kegiatan dan Laporan Pertanggungjawaban (LPJ), serta alur pengelolaan administrasi yang menjadi fondasi keberlangsungan setiap program kerja ISG.
Selanjutnya, materi ketiga dibawakan oleh Freddy Wijaya dengan topik Leadership. Materi ini membahas tentang pentingnya future planning, pengembangan growth mindset, serta kesadaran diri (self-awareness) sebagai bekal utama dalam menjadi seorang pemimpin yang adaptif dan bertanggung jawab.
Setelah sesi materi ketiga, kegiatan dilanjutkan dengan waktu istirahat yang dimanfaatkan sebagai momen kebersamaan. Pada sesi ini, para aktivis dan panitia saling berinteraksi secara lebih santai, sekaligus mendengarkan sharing pengalaman dari alumni ISG yang memberikan motivasi serta gambaran nyata perjalanan berorganisasi.
Materi keempat kemudian disampaikan oleh Nathan Herliwan dengan topik Communication. Dalam sesi ini dibahas berbagai jenis komunikasi, hambatan komunikasi yang sering terjadi, serta tips membangun komunikasi yang efektif dalam lingkungan organisasi. Materi ini menjadi bekal penting bagi para aktivis dalam menjalin kerja sama dan membangun hubungan yang sehat antar anggota.
Rangkaian kegiatan dilanjutkan dengan training divisi, di mana setiap aktivis diarahkan untuk lebih mengenal divisinya masing-masing serta memahami peran dan jobdesk yang akan dijalankan selama satu periode ke depan. Untuk mencairkan suasana dan mempererat kebersamaan, kegiatan juga dilengkapi dengan sesi games yang dipandu oleh Fedrick Larsson dan Bima Adipati Tunruang, yang berlangsung penuh antusias dan tawa.
Acara kemudian ditutup dengan pengumuman pemenang games dan penyerahan hadiah, disertai dengan penyampaian pesan dan kesan dari beberapa teman-teman aktivis. Sebagai penutup rangkaian kegiatan, seluruh aktivis dan panitia melakukan sesi foto bersama untuk mengabadikan momen kebersamaan dalam LDKA ISG BINUS 2025.
Melalui kegiatan ini, diharapkan para aktivis ISG BINUS dapat semakin memahami peran dan tanggung jawabnya, memperkuat rasa kebersamaan, serta siap menjadi generasi pemimpin yang berintegritas, kolaboratif, dan inspiratif sesuai dengan nilai-nilai ISG BINUS.