Apakah Metaverse Berguna di Dunia Industri?
(Sumber: Wikipedia Commons)
Metaverse merupakan konsep yang menjadi pusat perhatian orang-orang pada saat ini. Orang-orang menganggap metaverse sebagai suatu konsep futuristik yang akan merevolusi dunia. Fenomena ini sebagian besar didorong oleh besarnya perhatian yang diberi media terhadap konsep metaverse. Metaverse menjadi suatu konsep yang menarik banyak perusahaan di berbagai industri. Bahkan salah satu perusahaan terbesar di dunia, Facebook mengganti nama menjadi Meta dengan tujuan untuk pivot menjadi sebuah perusahaan yang fokus terhadap metaverse.
Metaverse sendiri merupakan konsep yang cukup abstrak tanpa ada satu definisi yang pasti. metaverse masih berada pada tahap pengembangan dan setiap perusahaan memiliki pengertian dari metaverse sendiri. Secara umum, metaverse digunakan untuk menggambarkan suatu dunia virtual yang diakses melalui perangkat VR (virtual reality) atau AR (augmented reality) yang penggunanya dapat berinteraksi sebagai sebuah avatar dan dapat memiliki, menggunakan, dan merasakan benda-benda virtual seperti pada dunia nyata. Metaverse kerap diasosiasikan dengan film science fiction, “Ready Player One” yang orang-orangnya dapat masuk dan menjalankan kehidupan sosial dalam sebuah dunia virtual.
Banyak perusahaan sekarang berusaha untuk mengadopsi metaverse, bahkan Coca-Cola memasarkan produk dengan konsep metaverse. Apakah metaverse memiliki kegunaan seperti perhatian yang dimilikinya? Salah satu kegunaan metaverse yang didorong oleh perusahaan dan media adalah penggantian interaksi langsung dengan interaksi pada dunia virtual. Microsoft memiliki visi di mana pertemuan kantor dilakukan pada metaverse. Terutama pada masa pandemi kebanyakan pertemuan dilakukan melalui aplikasi virtual seperti Zoom Meetings. Sebagian besar orang sudah merasa lelah dengan pertemuan melalui aplikasi virtual. Visi Microsoft yakni setiap orang melakukan pertemuan kerja melalui interaksi pada dunia virtual sekiranya tidak akan diminati oleh banyak orang.
Sebagian besar dari kegunaan metaverse yang diterapkan dan dipromosikan oleh perusahaan sebagai teknologi inovatif adalah teknologi yang sudah ada. Salah satu industri dengan prospek metaverse yang besar adalah industri gaming, yang terdapat prospek pasar bagi komunitas gaming untuk berinteraksi bersama dan membeli produk-produk virtual pada metaverse, namun dalam dunia sekarang orang-orang sudah melakukan hal-hal tersebut dengan game yang sudah ada. Kegunaan metaverse lain seperti yang dipromosi BMW adalah uji coba produk secara virtual dengan menggunakan model produk 3D. Hal ini dilabel sebagai inovasi baru dengan metaverse oleh tim promosi BMW, namun teknologi uji coba produk dengan teknologi virtual sudah ada dan tidak melibatkan berbagai komponen yang kerap diasosiasikan dengan metaverse seperti dunia virtual dengan kepemilikan individu.
Metaverse merupakan konsep abstrak yang ditautkan sebagai bagian penting dari masa depan dunia. Metaverse menjadi pusat sensasi yang didorong oleh media dan perusahaan dengan jumlah uang yang sangat besar. Metaverse masih dalam tahap pengembangan dan tidak ada yang tahu apa yang akan dihasilkan dari metaverse, namun kegunaan nyata dari metaverse sepertinya tidak megah dan berkilau seperti mimpi yang digambarkan oleh media dan ada dalam benak pikiran orang.
Sumber:
1. Ravenscraft, E. (2022, April 25). What Is the Metaverse, Exactly? WIRED. Retrieved April 5, 2023, from https://www.wired.com/story/what-is-the-metaverse/