Temu Keakraban Himpunan (TKH) 2022

Temu Keakraban Himpunan atau TKH adalah salah satu acara tahunan yang dilaksanakan oleh Himpunan Mahasiswa Teknik Industri (HIMTRI). TKH merupakan acara yang bertujuan untuk menyambut mahasiswa baru sekaligus memperkenalkan mereka kepada organisasi HIMTRI dan anggotanya agar saling mengenal satu sama lain. TKH 2022 mengambil tema “Taking on the Journey with a Tough Truss of Solidarity” yang memiliki arti “Menghadapi sebuah perjalanan dengan ikatan solidaritas yang kuat”. Solidaritas adalah suatu sifat yang diwujudkan dalam rasa senasib, setia, dan seperjalanan di antara hubungan pertemanan. Acara TKH 2022 untuk region Kemanggisan telah dilaksanakan selama 2 hari pada tanggal 19 September 2022 dan 24 September 2022, dengan pelaksanaan technical meeting pada tanggal 15 September 2022. Sementara untuk region Semarang telah dilaksanakan pada tanggal 20 Oktober 2022. TKH untuk region Kemanggisan telah dilaksanakan secara onsite di BINUS Kemanggisan dan untuk TKH region Semarang telah dilaksanakan secara online melalui platform Zoom Cloud Meeting. Kegiatan TKH pada tahun ini dihadiri oleh 80 peserta Binusian 2026 jurusan Teknik Industri dan seluruh peserta terlibat secara proaktif dalam mengikuti rangkaian kegiatan. Para peserta terbagi menjadi 8 kelompok dengan masing-masing kelompok memiliki mentor yang bertugas untuk memberikan arahan selama acara TKH berlangsung.

TM TKH 2022 dibuka dengan sambutan oleh Project Manager dan dilanjutkan dengan penjelasan mengenai kegiatan yang akan dilakukan pada hari pertama dan kedua TKH. Setelah itu, terdapat pemaparan tata tertib oleh koordinator acara selama mengikuti kegiatan TKH serta perlengkapan yang perlu dibawa oleh seluruh peserta selama acara sedang berlangsung. Divisi acara juga menjelaskan pembagian kelompok peserta serta PIC masing-masing kelompok. TM ditutup dengan sesi tanya jawab kepada peserta.

Hari pertama TKH 2022 dibuka dengan kata sambutan oleh Ketua HIMTRI PROGRES sekaligus Project Manager dari acara TKH. Setelah itu, ada pula sambutan dari Kepala Jurusan Teknik Industri, serta sambutan dari Student Organization Advisor. Setelah pembukaan, terdapat beberapa rangkaian acara seperti pengecekan atribut kelompok, ice breaking, dan pemaparan materi. Pemaparan materi di hari pertama disampaikan oleh DPI HIMTRI PROGRES terkait pengenalan HIMTRI kepada mahasiswa baru. Materi pertama yang disampaikan memiliki tema “HIMTRI as Organization in General” yang dibawakan oleh Habel Christian Chandra dan Radithya Wisnu. Lalu, pemaparan materi kedua memiliki tema “HIMTRI Insight” yang dibawakan oleh Marsya Destiana dan Shelma Robbyta. Setelah itu, dilakukan perjalanan menuju Kampus Kijang dan melanjutkan acara selanjutnya disana, yaitu bermain games. Games yang terdapat pada hari pertama adalah rally games. Rally games terdiri atas 4 games yang berhubungan dengan teknik industri dan satu games puncak, yaitu voli air. Hari pertama ditutup dengan briefing singkat mengenai kegiatan yang akan dilaksanakan pada hari kedua.

Hari kedua TKH 2022 dibuka dengan pengecekan atribut kelompok dan menyanyikan yel-yel kelompok. Acara dilanjutkan dengan sesi sharing yang dilakukan oleh DPI HIMTRI RISET beserta ketua Angkatan 2019 dan DPI HIMTRI SIGAP beserta ketua Angkatan 2018. Sesi sharing tersebut berisikan pertanyaan-pertanyaan seputar pengalaman dari narasumber yang telah melalui perkuliahan dan sedang menjalani magang, lalu, acara dilanjutkan dengan bermain games. Games yang dimainkan adalah games post-to-post. Games ini dilakukan di beberapa post yang tersebar di sekitar Kampus Kijang. Setelah itu, acara selanjutnya adalah pembuatan logo angkatan dan pemilihan ketua dan wakil ketua angkatan. Kegiatan tersebut melibatkan seluruh mahasiswa teknik industri angkatan 2022. Kegiatan selanjutnya adalah pembacaan TKH – fess atau surat kesan dan pesan dari peserta. TKH hari kedua ditutup dengan pengumuman pemenang lomba dan dokumentasi.

Melalui acara TKH ini, diharapkan para peserta mendapatkan pengalaman yang positif dan mendapatkan teman baru sehingga dapat menjalani kehidupan perkuliahan dengan lebih nyaman. Mahasiswa baru juga diharapkan sudah mengenal lingkungan kampus dan area sekitar kampus. Sehingga, mahasiswa baru dapat menjalankan perkuliahan dengan lebih mudah.