INDUSTRI KREATIF MASIH POTENSIAL
sumber : Suara Karya
Bidang industri kreatif Indonesia memiliki potensi tinggi untuk diolah pelaku usaha, mengingat kekayaan budaya serta tradisi Indonesia yang masih bisa terus digali untuk dikembangkan.Direktur Jendral Industri Kecil dan Menengah (IKM), Euis Saedah, menjelaskan bahwa industry kreatif merupakan kegiatan usaha yang terfokus pada kreasi serta berbagai terobosan terbaru. Industri kreatif memiliki potensi yang tinggi untuk dikembangkan, terutama kekayaan budaya serta tradisi yang berlimpah bisa menjadi sumber kreativitas.
Menurut Euis Saedah, pelaku industri kreatif nasional harus terus mengembangkan pasar ekspor. Ditambah dengan kemajuan teknologi yang mendukung kreativitas berbasis kekayaan budaya. Kekayaan budaya yang beragam dan bervariasi merupakan sumber potensinya yang besar bila didukung oleh berbagai teknologi yang mumpuni.Euis mengungkapkan bahwa untuk menjadikan sebuah produk yang memiliki nilai tambah dan layak jual, para pelaku usaha harus memiliki ketekunan dan keberanian untuk mengubah sebuah ide.Pemasaran produk industri kreatif akan berkembang secara pesat apabila mendapat dukungan dari pasar dalam negri. Para produsen diharapkan memperkuat posisinya di pasar dalam negeri demi memperkuat kiprah karyanya yang
Dipasarkan di luar negri.
Euis kembali menuturkan bahwa dukungan dan kecintaan dari konsumen dalam negri sangat dibutuhkan dalam hal ini. Hal tersebut dapat mendukung dan memperkuat para pelaku industry kreatif menjadi tuan di negri sendiri.Euis menambahkan, ekspor industri kreatif sudah cukup kuat, terutama di subsektor fashion dan kerajinan. Pekerja industri kreatif diharapkan tidak terbuai dengan pencapaian pasar ekspor yang kuat, karena disisi lain pasar dalam negeri terus dimasuki oleh berbagai produk impor yang memiliki kualitas setara. Keadaan ini diperparah dengan krisis global yang melanda Amerika Serikat dan Eropa. Euis Saedah memaparkan fakta bahwa industri kreatif dapat menyumbang 54,3 persen tenaga kerja dan harus didukung dengan pilar ekonomi yang mumpuni. Pemerintah akan mengusahakan pemberian insentif fiskal serta nonfiskal, selain itu pemerintah juga mengupayakan kemudahaan memperoleh bahan baku.
Sumber : http://www.kemenperin.go.id/artikel/4060/Industri-Kreatif-Masih-Potensial