LKMO 2017

Latihan Keterampilan Manajemen Organisasi (disingkat LKMO) adalah acara tahunan HIMTRI yang dilaksanakan dengan tujuan untuk membangun jiwa-jiwa kepemimpinan dari para aktivis yang baru masuk kedalam. Selain itu, LKMO juga bertujuan agar aktivisĀ  mengerti tata cara berorganisasi yang baik, serta lebih mengenal staff, Kadiv, dan juga DPI dalam organisasi.

 

LKMO 2017, dilaksanakan pada tanggal 21 dan 22 Juni 2017 bertempatkan di kampus Kijang dan Syahdan Universitas Bina Nusantara. Pada hari pertama, acara dilaksanakan di kampus Kijang mulai pukul 08.30. Acara dimulai dengan sambutan dari Wakil Ketua HIMTRI Setyo Okiviantoro. Lalu setelah itu dilanjutkan dengan pemberian materi oleh Bapak Taufik selaku Ketua Jurusan Teknik Industri. Setelah itu acara dilanjutkan dengan Softskill Games yang bertujuan membangun pola piker secara tim dan melatih kekompakkan para aktivis. Lalu acara dilanjutkan seminar dan sharing oleh DPI HIMTRI. Acara hari itu ditutup dengan bermain Fun Games yang bertujuan melatih kekompakkan serta hiburan setelah sesi materi yang telah di ikuti oleh peserta.

 

Hari Kedua dimulai pada pukul 07.00 dengan seminar LKMM (Latihan Keterampilan Manajemen Mahasiswa) selama 2 sesi. Lalu dilanjutkan lagi dengan Fun Games untuk menyegarkan para peserta setelah 2 sesi LKMM. Acara hari kedua di tutup di Kampus Syahdan dengan pemberian Pakaian Dinas Lapangan kepada aktivis serta sesi foto bersama.

 

Hafiz Adam Hanafi