Entrepartner With HMPSM UNPAR

Pada hari Sabtu tanggal 28 Mei 2022, Himpunan Mahasiswa Entrepreneurship (HIMPRENEUR) mengadakan Entrepartner. So, Apa itu Entrepartner? Entrepartner atau yang biasa disebut studi banding adalah kegiatan dimana Himpreneur melakukan sesi sharing bersama mahasiswa dari himpunan lain dengan tujuan menambah wawasan dan pengetahuan untuk perkembangan Himpreneur kedepannya.

 

 

Untuk Entrepartner tahun ini, kami melakukan studi banding bersama Himpunan Mahasiswa Program Studi Manajemen (HMPSM) UNPAR. Entrepartner kali ini diadakan secara online dengan menggunakan media Zoom Meeting. Namun, tentu saja hal ini tidak mengurangi keseruan dan ilmu yang kami dapatkan saat sesi sharing bersama HMPSM UNPAR. 

Kegiatan ini dimulai dengan pemberian materi dari masing-masing himpunan, kemudian dilanjutkan dengan membuka forum diskusi. Di forum diskusi ini, setiap divisi dari masing-masing himpunan dapat mengulik lebih dalam mengenai program kerja yang ada, berbagi pengalaman terkait pelaksanaan program kerja di masing-masing himpunan, dan berbagi cara-cara untuk mengeratkan hubungan antar anggotanya.

Melalui kegiatan Entrepartner ini, Himpreneur berhasil mempelajari banyak hal dan mendapatkan insight yang sangat berguna bagi perkembangan kami dalam menjalani kehidupan himpunan dan menyukseskan proker-proker kami mendatang.