EXPO HIMPGSD 2024 – Arungi Belantara Rasa
EXPO HIMPGSD 2024 “Arungi Belantara Rasa”
HIMPGSD (Himpunan Mahasiswa Pendidikan Guru Sekolah Dasar) BINUS University adalah Organisasi Kemahasiswaan (OK) yang berbentuk Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) di BINUS University. Bersama dengan puluhan organisasi kemahasiswaan lainnya, HIMPGSD mengikuti kegiatan expo yang diselenggarakan oleh BINUS untuk memperkenalkan dan mempromosikan berbagai OK dan organisasi non-profit kepada mahasiswa baru, yaitu Binusian 2028. Expo 2024 dihiasi dengan berbagai macam kegiatan, yaitu parade, special performances, dan fun games. Dengan adanya ini, HIMPGSD berharap dapat memberikan kesan yang baik bagi semua Binusian 2028, tidak terkhusus untuk calon aktivis HIMPGSD saja.
EXPO tahun ini diadakan selama 3 hari, yakni pada hari Kamis 29 Agustus 2024 sampai 31 Agustus 2024. Pada expo kali ini, stand booth HIMPGSD terletak di Kampus BINUS Anggrek lantai 4, ruang 407, bersama dengan HMJ Psikologi yakni HIMPSIKO. Dengan tema Arungi Belantara Rasa, HIMPGSD memperkenalkan diri sebagai HMJ yang merupakan tempat dan wadah para Freshmen untuk melakukan eksplorasi dari aktivitas pembelajaran inkuiri. Konsep “Hutan Ajaib,” dengan tema “Arungi Belantara Rasa”, Temukan Keajaiban Tak Terduga,” diusung agar dapat menjadi konklusi dari ide tersebut. Diharapkan freshmen dapat mengeksplorasi aktivitas dalam expo yang secara implisit disebut sebagai ‘hutan’ atau ‘belantara,’ serta mengolah rasa, untuk menemukan keajaiban-keajaiban baru, seperti pengalaman, nilai, dan relasi.
Panitia mempersiapkan dua permainan utama yang menjadi visualisasi dari visi misi HIMPGSD. Permainan tersebut akhirnya diolah dan dibedah lebih dalam melalui diskusi dua arah, antara freshmen dan panitia. Proses pembelajaran inkuiri ini pun dilengkapi dengan majalah digital interaktif yang menyajikan kegiatan-kegiatan himpunan selama satu periode terakhir. Melalui berbagai rangkaian kegiatan, diharapkan freshmen dapat merasakan kehangatan dan kenyamanan yang membuat mereka tertarik untuk bergabung sebagai bagian dari keluarga HIMPGSD tanpa adanya paksaan. Dekorasi yang digunakan untuk memeriahkan booth HIMPGSD terdapat spanduk yang mengangkat tema magical forest, foto-foto kegiatan HIMPGSD selama 2023, balon huruf, bendera segitiga, dan selempang penghargaan Duta Bahasa.
Untuk memeriahkan EXPO, kami melakukan parade bersama dengan puluhan OK di BINUS dan terbagi menjadi dua sesi, yakni pukul 9.00 dan 13.00. Dengan semangat yang menggebu-gebu, para anggota HIMPGSD menyanyikan yel-yel dari lantai 1-4 untuk memeriahkan parade dengan membawa atribut meriah lainnya. Meskipun menaiki sampai 4 lantai, semangat para panitia dari berbagai organisasi kemahasiswaan tidak pernah pudar untuk menyambut para freshmen.
Dimulai dari hari pertama hingga hari terakhir EXPO, semangat para panitia semakin membara setiap harinya dan pada akhirnya EXPO kali ini dapat berjalan dengan lancar. Senyum cerah dan semangat yang dihadirkan para Freshmen, membuat panitia bersemangat dan bernostalgia kembali EXPO tahun sebelumnya. Kenangan yang indah akan terukir didalam hati masing-masing Binusian. Terima kasih untuk semua Binusian yang telah datang memberikan semangat dan dukungan terhadap HIMPGSD!