Keberagaman Di Indonesia

Indonesia adalah negara kepulauan yang memilki keragaman budaya ras, suku bangsa, kepercayaan, agama, dan bahasa. Sesuai dengan semboyan negara kita, Bhineka Tunggal Ika, maka sekalipun memiliki keberagaman budaya, Indonesia tetap satu. Menurut R. Roosevelt Thomas. Jr., presiden American Institute for Managing Diversity, keberagaman berurusan dengan campuran kolektif dari perbedaan dan persamaan sepanjang dimensi tertentu (itu) meluas ke usia, latar belakang pribadi dan perusahaan, pendidikan, fungsi, dan kepribadian. Ini termasuk gaya hidup, orientasi seksual, asal geografis, kepemilikan dengan organisasi, cacat fisik dan mental, status bebas atau tidak ada, dan manajemen atau non manajemen. Dapat disimpulkan bahwa keberagaman adalah suatu keadaan dimana terdapat perbedaan dalam berbagai bidang yang ada dalam lingkungan masyarakat, baik perbedaan dalam hal suku bangsa, ras, agama, keyakinan, ideologi politik, sosial budaya, ekonomi dan lainnya. Secara horizontal, keberagaman masyarakat Indonesia ditandai dengan adanya berbagai kesatuan sosial yang berdasarkan pada suku bangsa, agama, adat istiadat, daerah yang berbeda-beda. Secara vertikal, kebergaman masyarakat Indonesia ditandai adanya lapisan atas dan lapisan bawah yang memilki perbedaan yang cukup tajam.

  1. Macam-macam Keberagaman Masyarakat di Indonesia
  • Keberagaman Wilayah dan Lingkungan

Keberagaman Wilayah dan Lingkungan di Indonesia ini merupakan keberagaman yang terdapat dari 34 Provinsi yang ada di Indonesia. Keberagaman itu terdiri Pesisir Pantai, Lautan, Danau, Pegunungan, Hutan, Padang Rumput, Flora dan Fauna.

  • Keberagaman Suku Bangsa dan Budaya

Keberagaman suku dan budaya ini merupakan keberagaman yang membedakan suku dan budaya di setiap daerah seperti bahasa daerah, adat istiadat, sistem kekerabatan, kesenian daerah, dan tempat asal. Indonesia memiliki 1.128 suku bangsa yang memiliki karakteristiknya tersendiri. Keberagaman yang dimiliki bangsa Indonesia berdasarkan asal daerah antara lain di Pulau Sumatra terdapat suku Aceh, Gayo Alas, Batak, Minangkabau, dan Melayu. Di Pulau Jawa terdapat suku Jawa, Sunda, Badui, Samin. Di Pulau Kalimantan terdapat suku Dayak. Di Sulawesi terdapat suku Bugis, manado, Gorontalo, Makasar. Di Maluku terdapat suku Ambon, Sangir Talaud, Ternate. Kawasan Bali dan Nusa Tenggara antara lain suku Bali, Lombok, Bima, dan Timor. Sedangkan di Papua terdapat suku Asmat dan suku Dani.

  • Keberagaman Agama

Di negara Indonesia sendiri memiliki enam agama yang diakui secara sah yaitu, Islam, Kristen, Katolik, Hindu, Buddha, dan Konghucu.

Di Indonesia sendiri memiliki pasal yang berbunyi:
Menganut agama merupakan hak asasi manusia dan dijamin oleh UUD 1945 pasal 28E ayat 1 yang berbunyi: Setiap orang bebas memeluk agama dan beribadat menurut agamanya, memilih pendidikan dan pengajaran, memilih pekerjaan, memilih kewarganegaraan, memilih tempat tinggal di wilayah negara dan meninggalkannya serta berhak kembali.

  • Keberagaman Ras

Keberagaman ras penduduk di Indonesia, setidaknya dapat dikelompokkan menjadi Ras Malayan-Mongoloid di Sumatra, Jawa, Bali, Nusa Tenggara Barat, Kalimantan dan Sulawesi. Ras Melanesoid di Papua, Maluku dan Nusa Tenggara Timur. Ras Asiatic Mongoloid seperti orang Tionghoa, Jepang dan Korea yang tersebar di seluruh Indonesia. Ras Kaukasoid yaitu orang India, Timur Tengah, Australia, Eropa dan Amerika.

  1. Tujuan Keberagaman
  • Membuat masyarakat kaya akan pengetahuan tentang budaya

Budaya bisa berbentuk bahasa, pakaian, tari, masakan, rumah adat, bahkan mitologi dan kepercayaan yang berbeda. Hal ini membuat masyarakat Indonesia kaya akan pengetahuan tentang daerah sekitarnya.

  • Identitas Negara

Indonesia dikenal oleh negara lainnya sebagai negara kepulauan terbesar di dunia dengan banyaknya ribuan pulau dan keanekaragaman budaya dari setiap daerah di Indonesia.

  • Membentuk Toleransi

Toleransi terbentuk dari keberagaman yang ada di Indonesia seperti perbedaan agama, budaya dan ras. Toleransi dapat dirasakan di lingkungan masyarakat, khususnya di kota besar.

  • Menarik Wisatawan

Setiap daerah di Indonesia memiliki budaya yang berbeda-beda, banyak wisatawan datang ke Indonesia karena mereka penasaran dengan Keberagaman yang ada di Indonesia. dan juga di negara kita memiliki kebaragaman wikayah yang banyak, seperti Gunung-Gunung,Pantai,Flora,Fauna yang membuat wisatawan ingin berlibur untuk meilihat atau menjelajahi keindidahan keberagaman Lingkungan.

  1. Faktor Penyebab Keberagaman
  • Letak Negara Indonesia yang Strategis
  • Perbedaan Kondisi Alam
  • Kondisi Negara Kepulauan
  • Keadaan transportasi serta Komunikasi
  • Penerimaan Masyarakat dengan Perubahan
  1. Hambatan Menerima Keberagaman
  • Etnosentrisme

Suatu kecederungan untuk menghormati dan menganggap bahwa kelompok sendiri, budaya, atau bangsa sendiri sebagai sesuatu yang lebih tinggi dari pada kelompok bangsa atau budaya yang lainnya.

  • Prasangka

Suatu sikap negatif yang belum dibuktikan kebenarannya.

  • Stereotypes

Meliputi perasaan-perasaan cinta terhadap kelompok sendiri (in-groups) dan benci atau takut terhadap kelompok-kelompok lain (out-groups).

  • Diskriminasi

Sikap membedakan-bedakan secara sengaja terhadap golongan-golongan yang berhubungan dengan kepentingan tertentu.

  1. Cara Bekerja Sama dalam Keberagaman

Bekerja sama dalam keberagaman di Indonesia, yaitu dengan cara menghargai perbedaan dan menumbuhkan sikap toleransi. Toleransi adalah sikap menghargai dan menerima segala perbedaan atas perilaku, budaya, agama, dan ras. Karena Indonesia memiliki kekayaan budaya yang sangat menarik dengan berbagai suku bangsa, bahasa daerah dan adat istiadat. Namun, dalam keberagaman ini banyak menimbulkan konflik sosial. Maka dari itu, dengan bekerja sama dalam keberagaman, kita perlu menghargai perbedaan yang dilakukan sesuai norma dan hukum yang berlaku di masyarakat dan negara, memilki sikap toleransi dan memiliki sikap tenggang rasa yang mampu menghargai dan menghormati orang lain melalui ucapan, perbuatan dan tingkah laku. Sikap tenggang rasa ini juga akan muncul jika sikap positif sudan dibangun sejak dini.

 

Referensi:

https://indomaritim.id/apa-saja-keberagaman-yang-dimiliki-bangsa-indonesia%E2%80%8B-begini-penjelasannya/