Penyalah-gunaan Social Media
Sumber Gambar : http://www.gapteksolutions.com/wp-content/uploads/2016/07/Awas-Bahaya-Upload-Foto-di-Sosial-Media.jpg
Indonesia adalah negara dengan jumlah penduduk terbanyak ke-empat di dunia, jumlah penduduk Indonesia sekitar 261,1 juta (2016) dan mempunyai rasio 3,5 % dari jumlah penduduk di dunia. Bisa dibilang populasi masyarakat Indonesia sangatlah berpengaruh di dunia. Menurut website idntimes.com Indonesia ternyata berada di urutan ke enam untuk penggunaan telepon genggam terbanyak. Indonesia yang kini jumlah penduduknya diperkiraan sebanyak 261 juta jiwa telah menggunakan telepon genggam sebanyak 236 juta unit. Jumlah itu diperkirakan akan terus bertambah jika pemerintah tidak menetapkan batasan umur untuk masyarakat yang memiliki telepon genggam. Maraknya penggunaan telepon genggam atau bahasa kerennya disebut Smartphone akan berdampak pada bertambahnya pengguna Social media. Di Indonesia sendiri, pengguna social media sangatlah banyak, dimulai dari Facebook, Twitter, hingga saat ini yang paling tenar yaitu Instagram. Hal itu masih berkaitan dengan perkembagan zaman yang semakin canggih dari masa ke-masa.
Semakin canggihnya teknologi pada zaman sekarang sangatlah berpengaruh pada konten- konten yang beredar di Internet dan juga social media. Hanya sedikit yang mencari konten yang berbau positif selebihnya adalah hal-hal yang berbau negatif seperi pornografi, kekerasan antar pelajar (tawuran) dan yang sedang Trending akhir-akhir ini adalah membuat video dengan aplikasi berbasis musik yang didalamnya mengandung unsur joget erotis. Kebanyakan pelakunya adalah anak-anakĀ dan remaja yang masih memiliki status sebagai pelajar. Mereka dengan bangganya berjoget saling berhadapan dengan lawan jenis sambil ditemani alunan musik erotis dari aplikasi tersebut. Dilihat dari segi moral, anak-anak di Indonesia bisa dibilang sangatlah miris, banyak dari mereka yang melakukan hal hal negatif hanya untuk kesenagan sesaat tanpa mengetahui akibat kedepannya. Tidak hanya video yang berbau unsur pornografi saja, penggunaan social media untuk mengadu domba antar keyakinan di Indonesia dan menyebarkan berita hoax pun sudah lama merajalela dikancah social media di Indonesia. Seharusnya dengan kejadian seperti ini pihak dari beberapa akun social media dapat langsung memblokir akun social media yang menyebarluaskan konten-konten yang tidak benar agar pihak yang berwenang dapat memberikan efek jera untuk oknum-oknum yang menyalahgunakan social media. Karena fungsi utama social media adalah wadah untuk saling bertukar informasi dan menuangkan ide-ide yang berguna bagi penikmat internet zaman sekarang.
Sumber Penulisan/Daftar Pustaka : https://www.merdeka.com/uang/di-5-media-sosial-ini-orang-indonesia-pengguna-terbesar-dunia.html