Wisata Alam Gunung Papandayan
Gunung Papandayan, Jawa barat
Bagi parisians yang suka pendakian dan senang menyaksikan sunrise dari atas ketinggian kalian wajib berkunjung ke Gunung Papandayan dijamin akan menjadi perjalanan wisata yang menyenangkan. Gunung Papandayan berlokasi di desa Sirnajaya dan desa Kramat wangi, Kecamatan Cisurupan, Kabupaten Garut, Jawa Barat.
Harga tiket masuk Rp30.000 / orang
Gunung Papandayan ini merupakan salah satu wisata Gunung di Garut dengan ketinggian mencapai 2665 mdpl dan terletak di antara dua desa yaitu Sirnajaya dan Kramat wangi, Kecamatan Cisurupan Garut, Jawa Barat. Wisata alam Garut ini merupakan salah satu wisata gunung vulkanik terbaik di Indonesia yang memiliki beragam daya tarik beberapa daya tarik wisata Gunung Papandayan diantaranya adalah :
1. Kawah belerang
Sebagai gunung vulkanik hal pertama yang tentunya menarik perhatian ketika berkunjung ke kawasan ini adalah kawah belerangnya. Di area ini pengunjung dapat menyaksikan kepulan asap putih belerang yang mengepul di udara area ini pengunjung dapat berfoto dengan latar belakang kawah tersebut.
2. Area hutan mati hutan mati menjadi salah satu ciri khas keindahan dari wisata alam Gunung Papandayan ini area hutan mati merupakan area yang menggambarkan suasana hutan dengan pepohonan gundul tanpa dedaunan. Kita dapat merasakan sensasi yang berbeda disini, suasana yang mencekam namun tetap memancarkan keunikan pohon-pohon yang berdiri di hutan ini adalah pohon dengan jenis Cantigi.
3. Padang edelweiss terluas se-Asia Tenggara ada di sini. Memiliki keindahan alam yang membuatnya disemati julukan Swiss Van Java. Jalur Tegal Alun di gunung ini memiliki ladang edelweiss dengan pemandangan yang eksotis. Edelweiss dijuluki sebagai bunga abadi, pasalnya bunga ini tak pernah layu, bahkan sesudah dipetik.
Wisatawan dapat berkemah di Gunung Papandayan di area perkemahan Saladah, menikmati pesona bintang bertaburan di angkasa yang terlihat sangat jelas dari Pondok Saladah. Suasana semakin indah ketika matahari terbit di area ini akan dipenuhi dengan semburat warna jingga di langit ketika matahari akan muncul.
Menikmati sensasi rileks dengan berenang di kolam air panas Gunung Papandayan. Air panas ini terdapat di area parkir kendaraan jadi untukĀ wisatawan yang baru turun dari pendakian dan ingin mandi air hangat bisa langsung ke area ini untuk berendam.