Desa Wisata Pujon Kidul
Tahukah kamu terdapat sebuah desa wisata di Kabupaten Malang, Jawa Timur yaitu Desa Pujon Kidul. Desa tersebut memiliki perpaduan yang sangat unik dan membuat kita ingin berlama – lama di desa tersebut disebabkan terdapat perpaduan antara sawah dan pegunungan.
Desa Wisata Pujon Kidul dikelola langsung oleh masyarakat desa tersebut. Untuk memasuki Desa Wisata ini kita hanya perlu mengeluarkan uang 8 ribu rupiah untuk tiket masuk dan 10 hingga 50 ribu rupiah untuk menikmati wahana yang disediakan. Suasana dan udara di Desa Pujon Kidul juga sangat sejuk dikarenakan posisinya yang berada di dataran tinggi.
Selama disana kamu bisa menikmati udara segar dengan duduk di pinggir sawah sekaligus melihat keindahan pegunungan serta meminum kopi atau teh pada pagi dan sore hari. Pemandangan alam yang akan sulit kamu dapatkan ketika berada di Jakarta lho guys sehingga kalian bisa nih untuk melakukan hunting berfoto.
Sumber:
https://rimbakita.com/desa-wisata-pujon-kidul/
https://www.travelmalang.id/informasi-desa-wisata-pujon-kidul-malang/
https://www.malangtimes.com/baca/33530/20181125/165000/membanggakan-desa-pujon-kidul-raihpenghargaan-ista-2018