Culture Day 2023
Konnichiwa minasan!
Pada tanggal 24 Oktober lalu, diadakan acara Culture Day di Foodcourt Anggrek kampus. Acara ini merupakan joint event dari HIMJA, HIMSI, HIMDI, dan HIMANDA. Rangkaian acara kali ini adalah performance Taiko, talkshow “How Cultures Impact Interior Design”, dan yang terakhir, Kompetisi Coswalk.
Acara ini dimulai dengan meriah dengan performance dari Taiko Club.
Selanjutnya, dimulai seminar How Cultures Impact Interior Design, dimana Dr. Ade Ariyani Sari Fajarwati memberi pengetahuan mengenai desain interior seputar Indonesia, dan bagaimana berbeda daerah dan budaya memiliki desain interior yang berbeda. Seminar ini dilakukan seperti talkshow, dimana expert ditemani oleh MC sembari memberikan insight-nya.
Rangkaian acara terakhir adalah coswalk. Acara ini merupakan acara yang sudah ditunggu-tunggu, dengan guest judge, Arya Candra Purnama (@aryaa_cp). Kompetisi ini dimenangkan oleh 3 cosplayer dengan performance paling bagus. Omedetou gozaimasu!