Apa itu Takarazuka Revue?

Apakah minasan pernah mendengar tentang Takarazuka Revue? Pertama tampil pada tahun 1914, Takarazuka Revue (宝塚歌劇団; Takarazuka Kagekidan) adalah sebuah kelompok teater musikal yang memiliki all-female cast. Wanita memainkan segala dan semua peran dalam pertunjukan-pertunjukan yang diadaptasi dari film, novel, opera klasik, dan musikal Barat. Kelompok teater yang sering disebut Zuka oleh para penggemarnya ini berasal dari kota Takarazuka, Prefektur Hyogo di Jepang. Yuk, simak lebih lanjut artikel di bawah ini!

Sumber: TAKARAZUKA REVUE Official Website (hankyu.co.jp)

Poin unik dari Takarazuka Revue terletak pada kemampuan luar biasa para aktris yang memainkan peran laki-laki atau otokoyaku dan para aktris yang memainkan peran perempuan, disebut musumeyaku. Semua anggota dari Zuka pertama-tama harus mengikuti Sekolah Musik Takarazuka selama dua tahun. Pada tahun pertama mereka mendapat pendidikan musik dan tarian (piano, shamisen, tari modern, upacara minum teh, dan lainnya). Pada tahun kedua, para siswi mengalami penjurusan dan terbagi menjadi otokoyaku dan musumeyaku. Siswi otokoyaku akan memotong rambutnya pendek dan berbicara dengan gaya maskulin. Saat mereka lulus, siswi-siswi akan ditawarkan kontrak tujuh tahun dengan sebuah kelompok/troupe.

Takarazuka Revue memiliki sebanyak enam kelompok, yaitu lima troupe bernama Flower (Hana-gumi), Moon (Tsuki-gumi), Star (Hoshi-gumi), Cosmos (Sora-gumi), dan Snow (Yuki-gumi) beserta dengan sebuah kelompok khusus bernama Senka (Superior Members) yang beranggotakan aktris senior yang bisa diutus untuk mendukung pertunjukan troupe yang membutuhkan kemampuannya. Pada setiap troupe, terdapat dua aktris teratas yang merupakan center dari setiap pertunjukan yang dipentaskan, yaitu top star (top otokoyaku) dan top musumeyaku. Sebagai contoh, foto di bawah ini adalah top star dan top musumeyaku dari Hana-gumi saat ini, Yuzuka Rei dan Hoshikaze Madoka.

Sumber:GALLERY | “Years of Pilgrimage: The Wandering Soul of Franz Liszt” “Fashionable Empire” | TAKARAZUKA REVUE Official Website (hankyu.co.jp)

Beberapa pertunjukan Takarazuka Revue yang paling terkenal termasuk judul-judul seperti “The Rose of Versailles” “Romeo and Juliet” “Elisabeth” dan “Les Miserables”. Minasan bisa melihat informasi lebih banyak di website resmi Takarazuka Revue!

Sumber: The Rose of Versailles..🌹 (jennylovesbenny.blogspot.com), GALLERY | “Romeo and Juliet” | TAKARAZUKA REVUE Official Website (hankyu.co.jp)

Nah, sekian saja perkenalan Takarazuka Revue. Apakah minasan tertarik untuk menonton mereka?

Penulis: Elizabeth Amandeus V. Suwanda (26020266852)

Sumber:

Takarazuka Revue – Wikipedia

TAKARAZUKA REVUE Official Website (hankyu.co.jp)