Awalnya Hanya troll??? Begini Kisah Kasane Teto

Sumber: Vicaloid.fandom

Jika minasan suka J-Pop, mungkin sudah familiar dengan VOCALOID, ya. Tapi, tau gak sih kalau ada plesetan atau VOCALOID yang dibuat oleh individu, yaitu UTAU? Di artikel kali ini, akan diceritakan sebuah UTAU yang sukses dan tenar, yaitu Kasane Teto. Kira-kira seperti apa sih kisah beliau? Yuk, langsung baca aja!

VOCALOID adalah software atau perangkat lunak menggunakan sampling suara untuk membuat musik. Dalam kata lain, VOCALOID digunakan sebagai penyanyi ‘virtual’ sebuah lagu. Beberapa VOCALOID yang populer adalah Hatsune Miku, Luka, dan si kembar Kagamine Len dan Rin. Selain bahasa Jepang, ada juga opsi VOCALOID untuk bahasa Inggris, seperti voicebank Hatsune Miku V4 English dan bahasa China dengan voicebank VOCALOID Luo Tianyi. Banyak  produser musik Jepang yang menggunakan VOCALOID, seperti mikitoP, DECO*27, dan Giga. 

Lalu, siapa itu Kasane Teto? Apa itu UTAU? Kasane Teto adalah voicebank UTAU, yang berarti tidak dibuat oleh korporat, melainkan individu. UTAU sendiri berarti ‘menyanyi’, dan memiliki asal dari VOCALOID manual, dengan menyunting, menggabungkan, mengekstrak suara secara manual dengan file .wav. Awalnya, Teto dibuat sebagai karakter plesetan Hatsune Miku, yang bisa dilihat dari desain baju yang mirip. Teto pertama kali dibuat pada tahun 2008.

Awalnya, Teto dibuat sebagai candaan April’s fool. Tetapi, setelah itu tetap dilanjutkan dan dijadikan UTAU tetap. Lagu cover pertama Teto di unggah pada April 6, 2008. Salah satu lagu Teto yang populer adalah Mimi no Aru Robot no Uta oleh Mimirobo-P. Setelah itu, produser lain mulai menggunakan Teto untuk lagunya, seperti Lamaze-P, Telmin, dan Death Ohagi. Beberapa lagu yang dibuat oleh mereka dan menjadi populer adalah Kasane Territory, Triple Baka, dan A Fake Diva. Pada Oktober 2009, voicebank VCV Teto rilis dan suaranya menjadi lebih natural. Dari sini, pengguna DAW mulai memiliki minat terhadap Teto. 

Banyak orang menjadi suka dengan Teto, dan banyak yang masih mengira bahwa Teto adalah VOCALOID. Pada tahun 2010, Teto diterima sebagai voicebank UTAU di piapro dan gim Project DIVA. Karena kepopulerannya, Good Smile Company sampai membuat nendoroid Kasane Teto, lho! 

Ternyata, setelah berdiskusi dengan pengisi suaranya, Teto sempat akan dijadikan VOCALOID pada tahun 2012. Tetapi, hasilnya tidak memuaskan. Setelah beberapa tahun, Teto mempunyai voicebank AI, yang dibuat oleh SynthetizerV pada 27 April 2023. Suara voicebank AI Teto lebih mulus dan lebih dewasa. Disini, Teto juga mendapatkan desain baru.

Kira-kira begitu kisah Kasane Teto, yang awalnya hanya bercandaan, tetapi ternyata disukai publik. Bagaimana minasan? Apakah minasan fans Teto juga? 

Penulis: Lintang Puruhita Haryadi

NIM 2501982260