Sate Lilit dari Pulau Dewata
Indonesia terkenal akan bermacam-macam makanan khasnya dari Sabang sampai Marauke, salah satu makanan khasnya berasal dari Bali yaitu adalah “Sate Lilit”. Sate lilit adalah makanan khas Bali yang sudah sangat terkenal, sate lilit biasanya berisi ayam, ikan, ataupun babi yang dililitkan. Keunikan dari sate lilit adalah tusukannya menggunakan batang sereh, tetapi bisa juga menggunakan tusukan bambu. Proses membuatannya adalah dengan mencampurkan cincangan daging dengan parutan kelapa, santan, dan bumbu khas Bali.
Dalam bahasa Bali sendiri “lilit” artinya “membungkus”. Sate lilit biasanya disajikan pada saat upacara keagamaan atau adat, yang ditunjukkan sebagai penghormatan kepada para dewa. Sate lilit juga mempunyai filosofi yaitu, daging yang dililitkan menggambarkan masyarakat Bali, sedangkan batang sereh mempunyai arti pemersatu, yang berarti sate lilit sebagai simbol pemersatu masyarakat Bali.
Sate lilit juga memiliki keunikan lainnya yaitu, hanya boleh dimasak oleh laki-laki saja. Mulai dari menyebelih dagingnya, memasak, bahkan membakarnya. Karena sate lilit juga melambangkan kejantanan seorang pria, dan sebab lain juga karena sate lilit ditusukkan pada batang pelepah pisang lalu dipanggang di bara api yang hanya bisa dilakukan pria. Tetapi, saat ini sate lilit sudah bisa dimasak oleh perempuan juga.
Salfachira AM – 2440060925
https://pergikuliner.com/blog/ungkap-sejarah-dan-filosofi-sate-lilit-yang-jadi-simbol-pemersatu