Mangkuk Shoyu yang Menggemaskan untuk Pecinta Sushi!

 

Apakah kalian pernah makan sushi? Jika pernah, pasti kalian tahu bahwa sushi dan shoyu selalu menjadi sebuah kombinasi yang enak untuk dinikmati. Shoyu adalah kecap yang terbuat dari kedelai yang difermentasikan. Belum lengkap rasanya jika makan sushi tanpa mencocol kecap asinnnya. Sekarang, mencocol sushi ke mangkuk kecap asin bisa menjadi lebih menyenangkan loh! Bagaimana jika kalian bisa menuangkan kecap asin sambil melihat hewan mengemaskan muncul di mangkuk kalian?! Mangkuk lucu ini dibuat oleh perusahaan ARTHA yang berasal dari Gifu, Jepang. Perusahaan ARTHA memproduksi mangkuk yang menampilkan gambar lucu saat kalian menuangkan kecap asin ke dalamnya. “Kami menawarkan barang-barang yang didesain dengan menyenangkan yang akan membuat orang yang memakainya tersenyum” ujar mereka dalam situs resminya.

Ada delapan motif yang menarik dalam serinya yaitu motif kucing, anjing, panda, zaman Edo, makanan laut, shogi (catur Jepang), sumo, dan shisa (patung singa-anjing dari Okinawa). Selain memilih hewan populer dan mempertimbangkan saran dari pelanggan untuk motif produknya. Perusahaan ARTHA juga terinspirasi untuk membuat motif shisa ketika perwakilan dari ARTHA sedang mengunjungi Okinawa dalam perjalanan bisnis. Dari kedelapan motif yang ada dalam satu serinya, kucing menjadi motif yang paling populer dari seri tersebut. Ada enam motif kucing yang berbeda seperti kucing yang sedang duduk, terbalik, dan meringkuk seperti bola. Motif anjing berjenis shiba inu menjadi motif populer yang kedua. Ada enam motif yang berbeda seperti anjing yang sedang duduk, menggali, dan berlari. Selain itu motif panda juga tidak kalah populernya. Ada motif panda yang sedang berjalan, berguling, dan tidur. Sayangnya, produk ini baru bisa kalian beli di Jepang yang tersedia di toko Tokyu Hands dan Loft. Jadi, apakah kalian tertarik untuk membeli produk ini saat mengunjungi Jepang?

 

Penulis :

Delevin Natasha

2301850531

 

Referensi:

https://matcha-jp.com/en/10178