Osechi

Sebagian besar orang Jepang merayakan tahun baru di rumahnya. Orang orang pulang ke kampung halamannya untuk menghabisakan waktu bersama keluarga. Mereka melakukan berbagai kegiatan seperti mengunjungi kuil bersama, membuat mochi, bermain berbagai permainan, minum sake, dan makan makan.

Nah biasanya makanan yang mereka makan pada momen tahun baru adalah osechi. Mirip seperti bento, osechi (御節) disajikan di kotak bersekat dengan tiga atau lebih lapis tumpukan yang berisi berbagai macam makanan biasa orang menyebutnya ojubako. Biasa setiap keluarga saling berbagi ojubako yang melambangkan harapan akan kebahagiaan dan kecukupan.

Awalnya osechi ini disajikan di istana kekaisaran sebagai persembahan kepada roh nenk moyang.  Makanan ini hanya untuk kelas sosial atas, namun menjadi popular di kalangan orang orang biasa sejak pertengahan jaman edo.

Makanan yang disajikan dalam osechi berbeda beda di setiap daerahnya, namun yang biasa disajikan seperti telur ikan hering yang dikeringkan (kazunoko), kacang hitam (kuromame), tazukuri (gomame), ubi manis yang dikukus (kurikinton), telur yang digulung dengan ikan giling (dashimaki tamago), dan masih banyak lagi.

Jika kamu menghabiskan tahun baru di Jepang tidak ada salahnya mencoba makanan tradisonal ini, biasa supermarket menjualnya dengan kisaran harga sepuluh ribu yen. Karena osechi biasa dimakan tiga hari berturut, biasa menu makanan dalam osechi ini tahan lama.

 

Sumber Penulisan/Daftar Pustaka: https://www.justonecookbook.com/osechi-ryori-japanese-new-year-food/