SSEARCH#3
Haloo semua… Balik lagi di acara Ssearch! Sharing Session sekaligus Forum bedah project arsitektur dari berbagai kalangan, yang diselenggarakan oleh HIMARS setiap satu bulan sekali di hari Sabtu untuk menemani malam minggu kalian, hehehe…. Pada episode kali ini, #Ssearch3, mengadirkan dua bintang tamu menarik yang berasal dari mahasiswa Arsitektur BINUS University. Kedua narasumber tersebut adalah Rezi Megananda dan Arthur Herlambang. Mereka akan membawakan materi dengan tema umum “House Project” yang akan dipandu oleh Kartika W. sebagai moderator Ssearch kali ini.
Pembicara 1
Muhammad Rezi Megananda atau yang lebih akrab dipanggil “Ka Rezi” merupakan mahasiswa jurusan arsitektur di Bina Nusantara University yang saat ini sedang menjalankan semester 4. Seseorang yang bisa dikatakan sebagai “well-planner” karena keuletannya dalam menggali sebuah konsep di setiap tugas perancangan yang dibuatnya. Dalam kesempatan kali ini, Ka Rezi membagikan pengalamannya dalam mendesain tugas Perancangan Arsitektur II yakni “House Project – The Tranquillity”. Selama menjelaskan, ada satu hal yang dipegang dari awal hingga akhir yaitu konsep. Mulai dari pemecahan masalah diawal, respon terhadap lingkungan, serta hasil akhir yang memukau membuat karya dari Ka Rezi berhasil menyelesaikan brief dan need dari klien dengan baik.
Pembicara 2
Pembicara kedua pada Ssearch 3 adalah Arthur Herlambang yang juga merupakan mahasiswa Binus jurusan arsitektur angkatan B23. Ka Arthur mempresentasikan 2 project yang berkaitan dengan House Project, yang pertama adalah tugas perancangan arsitektur dan yang kedua berasal dari proyek UAS. Dari kedua project yang dibahas, Ka Arthur lebih membahas mengenai teknis dan software apa saja yang ia gunakan ketika mengerjakan tugas. Pada sesi ini ada beberapa merek software yang sering disebut diantaranya Sketch Up dan Adobe Photoshop. Teknologi ini biasa digunakan ketika membuat diagram, gubahan masa, hingga menyusun poster. Di dalamnya terdapat banyak penjelasan mengenai tekstur, material, dan hal-hal teknis lainnya yang disajikan dalam layout poster yang baik sehingga mudah dimengerti, sangat informatif serta menarik dari segi desain.
Penutup
Dalam membuat sebuah bangunan atau hunian, tentunya diperlukan konsep di bagian awal dalam tahap mendesain. Hal ini berguna untuk menentukan arah, bentuk, dan ambient apa saja sih yang ingin dihadirkan didalamnya. Bahan material yang digunakan dalam sebuah bangunan pun menjadi salah satu unsur penting dalam mendesain. Selain itu, sebagai mahasiswa arsitektur kita juga dituntut untuk mampu mengantarkan serta mengkomunikasikan desain konsep tersebut melalui media-media yang tersedia, mulai dari penggunaan gambar sketsa tangan hingga teknologi digital / software seperti Sketch Up, Adobe Photoshop dan lainnya dengan baik. Dengan adanya pandemi yang kita rasakan saat ini, bukanlah semata-mata menjadi halangan bagi mahasiswa arsitektur. Akan tetapi, justru kita dapat memanfaatkan waktu yang ada untuk mengeksplor hal baru seperti 3D rendering dan lainnya guna menaikan kualitas diri kedepannya. Tetap semangat dan sampai bertemu di Ssearch episode 4! Terima kasih.