Ancaman Kesehatan Akibat Teknologi

Alfiona Fitri – 2101689892

Sumber : vemba.com

Teknologi saat ini semakin berkembang, kita bisa dengan mudah melakukan komunikasi dengan orang-orang tercinta yang berbeda tempat bahkan berbeda negara. Yang kita harus lakukan adalah hanya dengan mengaktifkan fitur-fitur yang telah tersedia. Di samping itu, teknologi juga dapat mempermudah kegiatan sehari-hari, contohnya jika kita ingin membersihkan rumah atau memesan makanan sekarang sudah tersedia ojek online yang siap melayani masyarakat sesuai dengan order. Namun, kecanggihan teknologi tersebut juga dapat memberikan pengaruh negatif bagi tubuh kita. Berikut diantaranya:

  • Cedera akibat kecelakaan lalu lintas

Berdasarkan the National Safety Council  di Amerika Serikat, diperkirakan 1 dari 4 kecelakaan mobil terjadi akibat penggunaan smartphone. Menggunakan ponsel sambil berkendara bisa membuat perhatian kita terpecah dan tidak bisa fokus di jalan. Tentu saja dapat meningkatka risiko mengalami cedera akibat kecelakaan lalu lintas.

  • Obesitas

Menurut penelitian yang dilakukan oleh University of Illinois di Amerika Serikat, seseorang yang makan sambil melihat ponsel, bekerja di depan laptop atau sambil menonton TV akan cenderung memilih makanan yang tidak sehat dan berisiko mengalami obesitas.

  • Sakit Leher

Bisa jadi penyebabnya adalah kebiasaan menunduk melihat ponsel. Menurut penelitian yang dipublikasikan di the National Library of Medicine, menunduk saat melihat ponsel dapat memberikan beban pada tulang area leher serta meningkatkan risiko cedera tulang.

  • Menurunkan Kesuburan

Sering memangku laptop pada paha sembari bekerja bisa menurunkan tingkat kesuburan seseorang terutama bagi pria. Menurut studi yang dipublikasikan di junal Fertility and Sterility, radiasi dan panas yang dikeluarkan sewaktu memangku laptop di paha dapat menyebabkan gangguan pada testis dan penurunan kualitas sperma.

  • Menurunkan Kualitas Tidur

Sinar biru yang dikeluarkan oleh smartphone dapat menurunkan kualitas tidur dengan dan membuat kita mengalami kelelahan di siang harinya. Selain itu melihat ponsel (terlebih saat gelap) dapat membuat kita mengalami mata lelah dan nyeri kepala.

  • Depresi

Ketika kita terus menerus melihat ponsel, mengecek media sosial, dan berbalas pesan singkat 24 jam dapat membuat kita berisiko cemas dan depresi.

Hal tersebut dibuktikan pada penelitian yang dilakukan oleh Rowan University School of Osteopathic Medicine di Stratford, Amerika Serikat. Riset tersebut menyebutkan bahwa media sosial dan teknologi cenderung dapat meningkatkan risiko kecemasan dan depresi.

Jadi, meski teknologi dapat memudahkan segala aktivitas kita sehari-hari, pada kenyataannya juga berisikodapat mengancam kesehatan kita. Oleh sebab itu, ada baiknya jika kita memanfaatkan akan kemajuan teknologi tersebut dengan cara bijak dan juga tidak berlebihan.

Sumber : https://m.klikdokter.com/info-sehat/read/3554661/6-ancaman-kesehatan-akibat-teknologi