BNAT XII 2023

Pada tahun ini, Himpunan Mahasiswa Akuntansi (HIMA) BINUS University menyelenggarakan sebuah kompetisi yang dinamakan BINUS National Accounting Tournament (BNAT) XII. BNAT XII 2023 mengusung tema “Sustainable Indonesia: Building Economic Sustainability for Indonesia Emas 2045

BNAT XII 2023 mengadakan dua jenis kompetisi yaitu, National Paper Competition bagi mahasiswa/i aktif program sarjana (S1) atau diploma (D3/D4) semua jurusan di perguruan tinggi negeri dan swasta di Indonesia dan National Accounting Competition bagi siswa/i SMA/K sederajat yang berstatus aktif di seluruh Indonesia. Namun karena satu dan lain hal, National Paper Competition diputuskan untuk ditiadakan.

National Accounting Competition terbagi menjadi tiga babak utama, yaitu Elimination round, Semi-final, dan Grand final. Ketiga babak tersebut dilangsungkan pada tanggal 26 Oktober dan 27 Oktober 2023.

Berikut daftar team yang ikut berkompetisi dalam National Accounting Competition BNAT XII 2023:

  • SMK BUNDA MULIA 1 (SMK Bunda Mulia)
  • SMK BUNDA MULIA 2 (SMK Bunda Mulia)
  • End Game (SMAK IPEKA Sunter)
  • MaKat (Sekolah Dian Harapan Daan Mogot)
  • Fast&serious (SMAK 1 Penabur Jakarta)
  • Citizen (SMAK 1 Penabur Jakarta)
  • Daily Accounting (SMAK 3 Penabur Jakarta)
  • Accounting Girls (SMAK 3 Penabur Jakarta)
  • TRIO AKSEN (SMAK 7 Penabur Jakarta)
  • HOKKY (SMAK IPEKA Puri)
  • AHI TEAM (SMAK Penabur Harapan Indah)

Hari pertama BNAT XII – 26 Oktober 2023

Pada hari pertama rangkaian National Accounting Competition, acara diselenggarakan melalui Zoom Cloud Meetings. Dimulai dengan babak eliminasi, semua team mulai mengerjakan butir-butir soal pilihan ganda di breakout room masing-masing selama 60 menit.

BNAT XII 2023: Babak Eliminasi Accounting Competition

Pengumuman team yang lolos ke babak semifinal tiba. Team yang tidak mencapai posisi tersebut diperbolehkan untuk meninggalkan Zoom Cloud Meetings. Sementara itu, team yang berhasil melangkah ke semifinal akan segera memulai persiapan diri untuk menghadapi tantangan selanjutnya.  

Berikut daftar team yang berhasil meraih posisi 6 teratas: 

  • TRIO AKSEN (SMAK 7 Penabur Jakarta)
  • Daily Accounting (SMAK 3 Penabur Jakarta)
  • SMK BUNDA MULIA 1 (SMK Bunda Mulia)
  • Citizen (SMAK 1 Penabur Jakarta)
  • Accounting Girls (SMAK 3 Penabur Jakarta)
  • HOKKY (SMAK IPEKA Puri)

Kompetisi kian memanas, team yang berhasil lolos pada tahap semifinal, memasuki breakout room masing-masing. Dengan waktu yang terbatas selama 120 menit, team diberikan study case mengenai keuangan perusahaan. Dengan penuh konsentrasi, para peserta menyusun laporan keuangan serta menganalisis laporan keuangan tersebut. Dengan begitu, diskusi yang intensif dan kolaborasi menjadi kunci utama yang mengantarkan mereka untuk mencapai hasil yang memuaskan di tahap ini.

BNAT XII 2023: Semifinal National Accounting Competition

Hari pertama kompetisi National Accounting Competition telah mencapai puncaknya dengan penutupan babak semifinal dan tiba saatnya untuk mengumumkan team yang berhasil melaju ke babak grandfinal. Pengumuman ini disampaikan melalui laman Instagram BNAT @bnat.id, tempat di mana para perserta dapat memantau perkembangan terbaru dari BNAT XII.

Berikut daftar team yang berhasil meraih posisi 3 teratas: 

  • TRIO AKSEN (SMAK 7 Penabur Jakarta)
  • Accounting Girls (SMAK 3 Penabur Jakarta)
  • HOKKY (SMAK IPEKA Puri)

Pengumuman tersebut menandai akhir dari hari pertama kompetisi National Accounting Competition dan menjadi awal dari perjalanan yang menarik menuju Grand final. Dengan semangat yang tinggi, para peserta melanjutkan perjuangannya dalam kompetisi ini. Mereka pun membuktikan bahwa dengan kerja keras dan kolaborasi, tidak ada yang tidak mungkin untuk dicapai.

BNAT XII 2023: Dokumentasi bersama

Hari kedua BNAT XII – 27 Oktober 2023

Memasuki Grand final, team yang berhasil meraih posisi 3 teratas kemudian secara bergilir melakukan presentasi mengenai Indonesia Emas 2045 didepan juri, di antaranya Bapak Hery Harjono Muljo, S.Kom., M.M.S.I., CertDA, Bapak Dr. Tommy Andrian, S.E., M.Ak., CertDA, MOS, CertSF, dan Ibu Ayoeng Lidiyawati, S.E., M.Sc., CertDA. 

Topik yang diangkat ini mendorong para peserta untuk berpikir secara kritis mengenai berbagai aspek dalam mewujudkan Indonesia Emas 2045, seperti pentingnya wawasan terkait Indonesia Emas 2045, visi dan misi, tantangan utama, serta peluang untuk inovasi dan perubahan positif untuk mencapai Indonesia Emas 2045.

BNAT XII 2023: Grandfinal National Accounting Competition

Grand final National Accounting Competition pun berakhir, rangkaian acara berikutnya merupakan talkshow yang bertajuk tema “The Role of Accountants as a Driving Factor of Sustainable Development in Achieving Indonesia Emas 2045” dengan moderator Ibu Dr. Setiani Putri Hendratno, S.E, M.Ak., Cert.DA., CME. Narasumber yang terlibat merupakan mereka yang ahli pada bidang tersebut untuk membagikan wawasan serta pengalamannya, di antaranya Ibu Juniati Gunawan, S.E., M.Ak., PhD., selaku direktur Trisakti Sustainability Center dan Bapak Dr. Amrie Firmansyah, M.Ak., selaku dosen di Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta (UPNVJ). Dalam talkshow tersebut, menerangkan mengenai urgensi keterlibatan akuntan dalam mewujudkan pembangunan berkelanjutan di Indonesia. 

BNAT XII 2023: Talkshow

Acara ini turut dimeriahkan oleh penampilan modern dance dari UKM STAMANARA. Dengan gabungan gerakan dinamis dan kreatif yang dipadukan dengan musik yang memukau sehingga dapat menciptakan pengalaman yang memikat para penonton.

BNAT XII 2023: Penampilan UKM STAMANARA

Setelah perjalanan yang penuh tantangan, National Accounting Competition telah mencapai puncaknya. Momentum ini ditandai dengan pengumuman para juara dan pemberian hadiah bagi para pemenang. Mereka yang berhasil meraih posisi tertinggi layak untuk mendapatkan apresiasi yang setimpal atas usaha keras yang dilakukannya. Sementara bagi mereka yang belum berhasil meraih juara, pengalaman dan pembelajaran yang didapat selama kompetisi tidak kalah berharganya.

Berikut daftar pemenang National Accounting Competition BNAT XII 2023:

  • TRIO AKSEN (SMAK 7 Penabur Jakarta)
  • HOKKY (SMAK IPEKA Puri)
  • Accounting Girls (SMAK 3 Penabur Jakarta)
BNAT XII 2023: Awarding

Dengan demikian, BINUS National Accounting Tournament bukan hanya tentang meraih kemenangan semata, tetapi juga tentang belajar, tumbuh dan berkembang sebagai seorang profesional, serta menjadi wadah yang menginspirasi untuk terus berusaha lebih baik dalam menghadapi tantangan masa depan terkhusus pada bidang Akuntansi.  

BNAT XII 2023: Dokumentasi bersama