BINCANG JURUSAN KEMANGGISAN
Keselarasan Akunntansi dalam Satu Tujuan
Nanda Muzdalifah – 2101706721
Jumat, 18 Mei 2018 telah berlangsung acara Bincang Jurusan yang mengangkat tema “keselarasan Akuntansi dalam Satu Tujuan”. Bincang jurusan atau yang biasa disebut BINJUR merupakan kegiatan rutin yang diadakan oleh Himpunan Mahasiswa Akuntansi (HIMA) yang bertujuan untuk meningkatkan komunikasi serta membangun relasi yang baik antara jurusan akuntasi dengan mahasiswa akuntansi agar dapat terwujudnya keselarasan antara mahasiswa dan dosen. Oleh karena itu, acara Bincang Jurusan dan Himpunan ini sangat bermanfaat untuk meningkatkan efektivitas, produktivitas, dan kreativitas sebuah organisasi dan mampu untuk memperbaiki serta meningkatkan kualitas akademik mahasiswa.
Acara terdiri dari dua sesi yaitu sesi Bincang Himpunan yang dipimpin oleh Ketua Umum Himpunan Mahasiswa Akuntansi, Ilhaam Ramadhan, mengenai program kerja HIMA dan sesi Bincang Jurusan yang dipimpin oleh Bapak Stefanus Ariyanto, S.E., M.Ak., CPSAK selaku Ketua Jurusan Akuntansi dan Keuangan Binus University membicarakan tentang informasi baru mengenai jurusan. Bincang Jurusan kali ini dihadiri beberapa dosen lain yaitu, Ibu Sasya Sabrina, S.E., M.M., ibu Theresia Lesmana, S.E., M.Ak., Ibu Levana Dhia Pratiwi, S.E., M.Si., Ak., dan Bapak Bambang Leo Handoko, S.E., M.M., M.Si. Selain itu, ada penampilan dari salah satu mahasiswa akuntansi Binus University, Rhesa Hafiz, yang menyanyikan empat buah lagu pada saat pergantian sesi.
Selama acara berlangsung, antusiasme peserta sangat baik dan pembicara pun sangat terbuka untuk menerima kritik serta saran dari peserta dalam berbagai aspek sehingga acara pun berjalan dengan lancar dan tujuan dari acara ini dapat tercapai.
Terimakasih atas semua pihak terkait sehingga dapat terlaksananya acara Bincang Jurusan pada semester ini. Semoga Bincang Jurusan ini dapat bermanfaat untuk semua pihak baik mahasiswa maupun jurusan.