Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) Sepakbola 2022
Pada 2 November 2022, dimulai acara tahunan UKM Sepakbola yang bernama Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM). PKM merupakan acara sosial yang bertujuan untuk memberikan dampak sosial yang baik kepada pihak yang dituju. Tahun ini UKM Sepakbola mengadakan acara PKM di Sekolah Bukit Sion, Jakarta Barat. Kegiatan ini dilaksanakan dengan tujuan untuk mengajarkan basic skill sepakbola kepada anak-anak. Siswa/i yang diajar berkisar pada kelas 4 sampai 5 SD.
Tema yang diangkat pada acara PKM tahun ini adalah “Tough”. Tema ini diangkat dengan harapan bahwa generasi muda bisa menjadi generasi yang kuat menghadapi tantangan. Kekuatan bisa dicapai dari banyak hal yang salah satu caranya adalah melalui kebersamaan. Salah satu contoh kebersamaan yang ingin kami ciptakan berasal dari perkumpulan sepak bola. Acara ini diharapkan bisa menciptakan kebersamaan yang erat antara panitia, peserta, dan anak-anak yang akan diajar. Dari tema yang diangkat, tagline yang kami pilih adalah “Togetherness of young and hopeful football generation”. Tagline ini memiliki arti kebersamaan yang merupakan tujuan yang ingin kami capai dalam kegiatan PKM tahun ini.
Acara PKM dilaksanakan selama 3 hari dan dimulai pada pukul 07.50 sampai pukul 11.45. Hari pertama dan kedua kami mengajar dua kelas yang berbeda dan di hari ketiga ada tiga kelas. Acara dimulai dengan kata sambutan dari ketua acara dan dilanjut dengan pemanasan sebelum berolahraga. Kemudian, anak-anak dipecah menjadi dua untuk mulai mengikuti latihan yang sudah dipersiapkan oleh panitia acara. Setelah itu, fun games diadakan untuk melihat praktek dari pembelajaran yang sudah diberikan. Setelah fun games selesai, anak-anak diberikan waktu istirahat untuk minum dan berkumpul kembali untuk diberikan snack. Acara ditutup dengan dokumentasi dan kata terimakasih dari ketua acara dan panitia.
Hari ketiga dimulai seperti rangkaian hari pertama dan kedua, tetapi ditutup dengan penyerahan plakat kepada pihak sekolah yang sudah menyertai panitia PKM selama 3 hari. Pembelajaran yang didapatkan dalam acara PKM tahun ini adalah komunikasi akan terjalin dengan baik apabila ada keterbukaan antar anggota. Selain itu, acara ini meningkatkan solidaritas dan kerjasama, serta menjalin kebersamaan yang lebih erat antar panitia PKM. Para panitia juga belajar untuk mengendalikan situasi yang tidak sesuai dugaan dan membangun koneksi yang baik dengan anak-anak.