Mau Jadi Anggota Paskibraka? Ini Tipsnya.

Mau Jadi Anggota Paskibraka? Ini Tipsnya.

Stefani

2001540091

Paskibra yang merupakan akronim dari Pasukan Pengibar Bendera adalah petugas khusus yang dipilih untuk bertugas menjadi pengawal dan pembawa bendera merah putih. Baik di tingkat kota, provinsi, bahkan Nasional yang disebut sebagai Paskibraka alias Pasukan Pengibar Bendera Pusaka.

Menjadi anggota Paskibra tentu menjadi dambaan bagi banyak remaja di Indonesia. Terlebih bulan April sampai dengan Mei adalah bulan-bulan dilaksanakannya acara seleksi ini. Berbagai cara pun ditempuh agar dapat lolos dalam seleksi yang cukup ketat dan sulit tersebut. Berikut ini ada beberapa tips agar kamu dapat lebih siap dalam melakoni seleksi menjadi anggota Paskibra.

  1. Berprestasi, cerdas, sehat, dan menguasai skill pengibaran bendera

Sudah tentu, kalau kamu ingin menjadi anggota Paskibra, kamu adalah siswa yang berprestasi baik di bidang akademik maupun di bidang lain. Kemudian, harus menguasai skill pengibaran bendera, seperti baris berbaris dan lainnya. Usahakan perbanyak latihan sehingga gerakan patah-patah dan postur tubuh menjadi lebih baik. Kamu juga harus serta sehat jasmani dan rohani. Jagalah pola makan sehingga tidak kekurangan asupan gizi.

 

  1. Percaya diri

Banyak dari mereka yang merasa minder karena berbagai faktor hingga akhirnya memutuskan untuk tidak mengikuti seleksi tersebut. Mulai dari bentuk fisik, kesiapan mental, dan faktor lain yang mempengaruhi. Rasa minder adalah hambatan yang timbul dari dalam diri sendiri sebagai akibat dari rasa kurang percaya diri. Buang jauh-jauh rasa minder tersebut. Percayalah pada diri kamu sendiri bahwa kamu pasti bisa melaluinya.

 

  1. Berani mencoba

Sudah merasa tersaingi hingga timbul rasa takut akan tidak lolos seleksi dan tidak berani untuk mencoba mengikuti seleksi? Jangan biarkan rasa takut tersebut menguasai dirimu. Setiap orang berhak meraih mimpinya. Jangan sampai hambatan tersebut mengurangi langkahmu untuk mengikuti seleksi. Audisi memang begitulah atmosfernya, dengan berani mencoba siapa tahu ada jalan selanjutnya ke tingkatan yang lebih tinggi.

 

  1. Jangan obsesif

Tak sedikit pula ada yang terlalu terobsesif menjadi anggota Paskibra hingga berbagai cara ditempuh agar dapat lolos seleksi. Sesuatu yang ‘terlalu’ atau berlebihan memanglah kurang baik. Hal tersebut bukan akan menambah semangatmu namun justru malah menyusahkan keadaanmu.

 

  1. Doa dan restu

Ini adalah yang paling sederhana namun punya dampak yang besar. Sesuatu yang dilakukan tanpa bantuan doa tentulah hampa. Tanpa restu juga akan terasa kurang. Usaha yang keras, restu dari kedua orang tua dan doa yang cukup dapat menuntunmu pada kesuksesan. Tetaplah berdoa agar terbuka jalan menuju anggota Paskibra yang sesungguhnya.

 

Sumber:

http://student.cnnindonesia.com/edukasi/20160407130631-317-122344/mau-jadi-anggota-paskibra-ini-tipsnya/