Cara Sikap Sempurna , Istirahat Ditempat , dan Hormat

SIKAP SEMPURNA

  • Aba – aba : SIAP = GERAK
  • Pandangan lurus kedepan (pandang satu titik), badan tegap
  • Dagu diterik ke arah dalam . Bahu ditarik kebelakang, dada dibusungkan, tarik nafas dalam – dalam, lalu lepaskan perlahan – lahan tanpa menurunkan dada, tidak begitu terlihat.
  • Telapak tangan digenggam dan tempelkan dikiri dan dikanan jahitan celana / rok, ibu jari menghadap kedepan, lipatan tangan menghadap ke dalam, lengan rapat pada badan.
  • Tumit dirapatkan, ujung telapak kaki dibuka 1 kepal, sudut ± 45O , berat badan dibagi atas kedua kaki.

      ISTIRAHAT DITEMPAT

  1. Aba – aba : ISTIRAHAT – DI – TEMPAT = GERAK
  2. Pada aba-aba pelaksanaan, kaki kiri dipindahkan ke samping kiri dengan jarak sepanjang telapak kaki ( ± 30 cm ), atau selebar bahu ( lurus dan seimbang ).
  3. Posisi badan dari pinggang ke atas sama dengan sikap sempurna, kecuali tangan.
  4. Tangan kanan dikepal, pergelangannya dipegang erat oleh tangan kiri, punggung tangan kanan diatas telapak tangan kiri. Simpan tepat di ikat pinggang belakang.
  5. Bila ada yang memberi aba – aba PERHATIAN atau mengucapkan SALAM, pasukan sikap sempurna kemudian berteriak SIAP atau MEMBALAS SALAM, kemudian memperhatikan pada yang berbicara di depan.
  6. Bila yang berbicara di depan telah selesai, dan memberi aba-aba PERHATIAN SELESAI atau mengucapkan SALAM, pasukan sikap sempurna tanpa berteriak SIAP, tapi untuk salam harus MEMBALAS SALAM-nya, kemudian istirahat di tempat kembali.
  7. Bila pasukan masih dalam keadaan sikap sempurna, kemudian akan ada amanat yang akan diberikan oleh Pelatih/Senior/Pejabat Upacara, maka istirahat dilakukan atas aba-aba: UNTUK PERHATIAN – ISTIRAHAT – DI – TEMPAT = GERAK. Gerakannya sama seperti biasanya, hanya saja pandangan langsung melihat ke arah orang yang memberikan amanat.
  8. ISTIRAHAT MERDEKA, inti gerakannya sama hanya lebih santai, hanya saja posisi tangan tidak disimpan di atas ikat pinggang, tetapi boleh lebih ke bawah.

    HORMAT

  • Aba-aba : HORMAT = GERAK
  • Posisi badan dari pinggang ke atas sama dengan sikap sempurna, kecuali tangan kanan.
  • Telapak tangan kanan dibuka dan harus rata, bila dilihat dari depan harus terlihat satu garis.
  • Tempelkan jari tengah ujung luar alis kanan (tanpa merubah bahu sikut). Demikian pula bila memakai topi, jari tengah harus menempel ke lidah topi.
  • Prosesnya : Rentangkan tangan ke kanan 90O ke depan 15O.
  • Aba-aba kembali ke sikap sempurna : TEGAK = GERAK.

OLEH : levina jescelind

sumber : langkahtegapmaju