Batu Giok
Sumber gambar : https://www.alibaba.com/product-detail/Handicraft-red-Chinese-knot-for-key_60664117506.html
Batu Giok ( Hanzi : 玉 , Pinyin : Yu ) atau sering disebut dengan ( Yupei 玉佩 ) merupakan salah satu jenis dari batu permata yang didalamnya megandung unsur mineral yang telah ditemukan dan digunakan oleh bangsa timur selama beribu-ribu tahun lalu.
Masyarakat Tiongkok dan perantauan diseluruh dunia berpikir bahwa kedua jenis batu giok ini memiliki keistimewaan atau kekuatan khusus sehingga selama ribuan tahun potongan batu giok memiliki nilai dan makna istimewa, dan para perajin semakin terampil mengukir desain yang semakin rumit.
Batu-batuan asli giok tergolong cukup langka di Tiongkok, batu jenis Nephrite ( 软玉; Ruǎn yù ) dulunya menjadi simbol status bagi para penguasa yang dianggap sebagai batu kekaisaran.Batu giok juga dianggap sebagai simbol keindahan dan keabadian.
Batu giok merupakan batu yang paling banyak diminati dalam hal perhiasan ,medis dan juga batu giok ini memiliki banyak keunikan karena bisa dibentuk dalam berbagai model dan bentuk. Batu giok bisa dibentuk menjadi berbagai jenis misalnya cincin, gelang,liontin, anting-anting, patung Buddha, patung naga dan lain-lain.
Sumber Penulisan / Daftar Pustaka :
https://www.tionghoa.info/batu-giok-simbol-status-kekaisaran-tiongkok/